Menggunakan cheat Vampire Survivors menjadi pilihan yang tepat jika ingin bersenang-senang dengan gamenya tanpa harus merasakan kekalahan berulang kali.
Siapa yang tak kenal game Vampire Survivors? ini adalah salah satu game terbaik rougelike yang sedang naik daun, sebab terkenal karena tingkat kesulitan gamenya.
Walau dari segi grafik mirip seperti game ps1 lawas, namun dari gameplay tetap mengasyikan untuk dimainkan.
Bicara soal fitur cheat di game ini, pada dasarnya fitur tersebut ibarat rahasia tersembunyi yang baru-baru ini diketahui, padahal sudah ada sejak perilisannya.
Tak hanya mempermudah permainan, kode cheatnya juga bia membuka kunci karakter, termasuk karakter rahasia, relik, hingga level permainan.
Berikut ini Wokeeh sudah sediakan kumpulan lengkap cheat gamenya dan bagaimana cara mengaktifkannya.
Bagaimana Cara Mengaktifkan Cheat Vampire Survivors?
Untuk mengaktifkan cheat, dapat dilakukan pada layar utama (main menu) di game, namun tidak dapat dilakukan sebelum syaratnya terpenuhi.
Syarat untuk bisa menggunakan cheat adalah, kamu harus mendapatkan Forbidden Scrolls of Morbane dengan mengalahkan Bone Orb di Bone Zone.
Apakah sulit? Tidak, karena ketika sampai di level permainannya pun kamu akan bisa mengetahuinya, bentuknya bone orb seperti berbentuk bola raksasa bertulang.
Namun harus diperhatikan, ketika kamu mencoba mengalahkannya, Bone Orb tersebut akan terus menyerap tulang dan tumbuh semakin besar seiring waktu.
Sarannya agar tak terlalu terburu-buru dalam mengalahkannya, ambil momen yang tepat untuk mengeluarkan serangan.
Setelah selesai dikalahkan, maka menu cheat akan terbuka di main menu. Sehingga kamu bisa memasukan kode-kode rahasia yang bisa mempermudah permainan gamenya hingga mendapatkan karakter rahasia.
Seperti apa kode-kodenya? Simak kumpulan lengkap kode cheatnya dalam tabel dibawah ini.
Cheat Vampire Survivors Untuk Membuka Karakter Utama
Dibawah ini adalah kode untuk membuka karakter utama, termasuk karakter populer yang hanya bisa didapatkan secara cepat dengan bantuan cheat.
Cheat | Fungsi |
strongestcharacter | Membuka karakter: Poe Ratcho |
bioparco | Membuka karakter: Dommario |
faschiuma | Membuka karakter: Suor Clerici |
accidenti | Membuka karakter: Krochi Freetto |
noneladonna | Membuka karakter: Arca Ladonna |
vivaladonna | Membuka karakter: Porta Ladonna |
superladonna | Membuka karakter: Lama Ladonna |
crystalmakeup | Membuka karakter: Christine Davain |
yattapanda | Membuka karakter: Yatta Cavallo |
carramba | Membuka karakter: Bianca Ramba |
reset | Membuka karakter: O’Sole Meeo |
languorino | Membuka karakter: Sir Ambrojoe |
Cheat Vampire Survivors Untuk Membuka Karakter Rahasia
Dibawah ini adalah kode cheat untuk membuka semua karakter rahasia dalam game, yang hanya bisa dimainkan dengan tahapan tertentu atau menggunakan cheat.
Cheat | Fungsi |
ablasphemousmockery | Membuka karakter: Mask of the Red Death |
highfive | Membuka karakter: Gains Boros |
pinociampino | Membuka karakter: Peppino |
iwillneverletyouforgetaboutme | Membuka karakter: Leda |
fettinepanate | Membuka karakter: Boon Marrabbio |
lhovistoio | Membuka karakter: Cosmo Pavone |
earrivatolarrotino | Membuka karakter: Big Trouser |
secondevolution | Membuka karakter: Gyorunton |
exdashexoneviiq | Membuka karakter: Exdash |
tramezzini | Membuka karakter: Toeastie |
Cheat Vampire Survivors Membuka Level Area
Kode-kode cheat dalam tabel dibawah ini memungkinkanmu untuk membuka level area tertentu. Mulai dari Moongolow hingga ke Green Acres.
Cheat | Fungsi |
relaxenjoylife | Membuka II Molise |
honesty | Membuka Moongolow |
peakgamedesign | Membuka Boss Rash |
rottingpizza | Membuka The Bone Zone |
dotgogreenacres | Membuka Green Acres |
Cheat Untuk Mendapatkan Relic
Dibawah ini adalah kode cheat untuk mendapatkan relic tertentu yang bisa langsung kamu dapat jika menginputkan kode dibawah ini.
Cheat | Fungsi |
thankelrond | Magic Banger |
timecompression | Sorceress’ Tears |
randomazzami | Randomazzo dan Sarabande of Healing |
eggseggseggs | Glass Vizard |
teleportustomars | Mindbender |
leadmetothecheese | Milky Way Map |
thistooshouldhavebeenunlockedbydefault | Ars Gouda |
thisshouldhavebeenunlockedbydefault | Grim Grimoire |
icanhearthecriesofcaptainplanet | Great Gospel |
aintnobodygottimeforthat | Game Killer (0), Mad Groove (VIII), Out of Bounds (XII), Disco of Gold (XV), dan Silent Old Sanctuary (XX) |
Ihaveseenitihaveseenitihaveseenitihaveseenitihaveseenitihaveseenitihaveseenit | Yellow Sign |
Cheat Ekstra Untuk Iseng
Dibawah ini hanyalah kode untuk iseng-iseng saja, alias ekstra lucu-lucuan dari developer game ini untuk para pemain.
Cheat | Fungsi |
Spinnn | Memutar-mutar UI layar game (sebentar) |
Kesimpulan
Nah itu tadi kumpulan lengkap cheat untuk game Vampire Survivors yang bisa kamu gunakan ketika kamu sudah memenuhi syarat untuk menggunakannya.
Ketika sudah terpenuhi, kamu bisa bersenang-senang dengan kode-kode tersebut, tertuma mengeksplor lebih jauh level area yang dimana sulit untuk dieksplor ketika musuh berdatangan.
Dengan bantuan cheat, semua pun bisa dilakukan. Bersenang-senang tanpa harus mengalami kekalahan, mengeksplor level yang sulit, hingga mengoleksi relic, semuanya bisa.
Sudah siap untuk menggunakan cheatnya? Jika ya, maka kami ucapkan selamat bersenang-senang dengan gamenya ya!