Semua orang tentunya suka dengan game SpiderMan bukan? Tokoh superhero dengan kostum merah-biru dengan kemampuan jaring laba-labanya yang sudah sangat terkenal di dunia.
Tak hanya di komik dan film saja, franchise permainan Spider-Man juga mendulang popularitas, dimana beberapa gamenya menghasilkan penjualan yang tak main-main.
Contoh saja game AAA terbaru berjudul Marvel’s Spider-Man yang terjual puluhan juta unit di seluruh negara, terhitung pada bulan Mei 15, 2022.
Kalau kamu suka dengan superhero ini, maka wajib juga mencicipi judul-judul yang lainnya.
Seperti game Spiderman di PS1, Spider-Man Shattered Dimensions (tema multi universe), hingga Marvel’s Spider-Man 2 dengan karakter Peter Parker dan Miles Morales.
Dibawah ini Wokeeh sudah kumpulkan beberapa rekomendasi judul game Spiderman terbaik yang wajib kamu mainkan jika kamu memang suka dengan tokoh superhero yang satu ini.
1. Marvel’s Spider-Man Remastered

Developer: | Insomniac Games |
Rilis: | 2018, 2022 (Versi Remastered) |
Genre: | Action Adventure, Open-World |
Platform: | PC, PlayStation 5, PlayStation 4 |
Marvel’s Spider-Man adalah judul pembuka cerita terbaru game Spiderman (dibawah bendera Insomniac Games), dimana kedepan ceritanya akan bersambung dengan karakter-karakter Marvel lainnya.
Judul satu ini rilis pada tahun 2018, dan mendapatkan versi Remastered nya pada tahun 2022.
Versi remasterednya sendiri membuat sebuah kontroversi, dimana wajah Peter Parker lama diganti dengan versi terbaru, membuat banyak penggemar memprotes keputusan tersebut.
Walaupun begitu, alur ceritanya tetap sama dengan tambahan beberapa misi dalam gamenya.
Selebihnya, tampilan visual mendapatkan peningkatan dengan tambahan ray-traced reflections di seluruh versi.
Game Marvel’s Spider-Man menceritakan kisah Peter Parker yang sudah berpengalaman dalam memberantas kejahatan di kota New York.
Namun disaat yang sama kehidupan pribadinya terseret ke dalam karirnya sebagai Spider-Man. Kini Peter harus berusaha menyeimbangkan keduanya agar tak menjadi beban di masa mendatang.
Dalam versi remasterednya, DLC The City That Never Sleeps menambahkan tiga bab misi cerita baru dengan tantangan tambahan yang bisa kamu temukan di dalam gamenya.
Dari segi visual, tampilan kota New York terlihat indah, apalagi dinikmati sambil bergelantungan dengan jaring laba-laba dari gedung ke gedung.
Untuk segi gameplaynya sendiri banyak animasi gerakan yang terlihat epik, bahkan kontrol gerakannya pun terbilang halus dan bervariasi.
Membuat pemain bisa mengeksplor lebih banyak gerakan untuk digunakan melawan penjahat di game.
2. Marvel’s Spider-Man 2

Developer: | Insomniac Games |
Rilis: | 2023 |
Genre: | Action Adventure, Open-World |
Platform: | PlayStation 5 |
Marvel’s Spider-Man 2 adalah sekuel dari game pertamanya yang berjudul sama. Melanjutkan kisah heroik dari Peter Parker sambil ditemani protagonis Spiderman lainnya bernama Miles Morales.
Dari segi cerita tentunya memiliki alur yang sangat menarik untuk diikuti.
Terlebih dengan adanya dua Spider-Man di satu game yang sama membuka banyak kesempatan bagi para pemain untuk mengkombinasikan serangan dari kedua Spider-Man tersebut.
3. Marvel’s Spider-Man: Miles Morales

Developer: | Insomniac Games |
Rilis: | 2020 |
Genre: | Action Adventure, Open-World |
Platform: | PC, PlayStation 5, PlayStation 4 |
Dalam game Spiderman Miles Morales ini kamu akan bermain sebagai Miles Morales, seorang pemuda yang mulai mengembangkan kemampuannya untuk menjadi Spider-Man versi dirinya sendiri.
Masih dalam lingkungan yang sama, Spider-Man Miles Morales bertugas memberantas kejahatan di kota New York.
Pemain bisa menggunakan kemampuan web-swing, pukulan, tembakan jaring, hingga kekuatan sengatan listrik.
Untuk misi ceritanya sendiri sangatlah singkat, hanya sekitar 6 sampai 8 jam saja pemain bisa menyelesaikan misi cerita dalam game ini.
Walaupun begitu, misi ceritanya lumayan bagus untuk kamu ikuti, terlebih game ini juga merupakan sekuel ‘tak langsung’ dari game Marvel’s Spider Man.
4. Spider-Man

Developer: | Neversoft Entertainment |
Rilis: | 2000 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation, Nintendo 64, Game Boy Color, Dreamcast, MacOS |
Ini adalah salah satu game Spiderman lawas yang rilis pada tahun 2000. Mayoritas para pemain memainkan game ini menggunakan console PlayStation 1.
Alur cerita gamenya sendiri mengisahkan kombinasi kejahatan antara Doctor Octavius dengan Carnage.
Sepanjang cerita berjalan pun, Spider-Man akan bertemu dengan penjahat maupun sekutu lainnya, seperti Rhino, Venom, Mysterio, hingga Black Cat.
Dari sisi gameplay, pemain hanya bisa bergelantungan saja antar gedung ke gedung, bahkan jalanannya saja tak terlihat hanya gelap. Jika jatuh? Maka game over, ulang lagi dari checkpoint sebelumnya.
Tapi dari kontrol gerakan, ada banyak macam serangan yang bisa kamu lakukan untuk melawan penjahat.
Mulai dari tinju laba-laba hingga menangkap penjahat dan menggantungnya di tiang menggunakan jaring laba-laba.
Kamu bisa download game Spiderman ini menggunakan emulator, atau bisa pakai console PlayStation 1 jika kamu masih mempunyai console dan CD gamenya.
Untuk memainkan gamenya secara digital, kamu bisa gunakan emulator PlayStation 1 seperti ePSXe dengan file .iso nya yang bisa kamu cari di internet jika kamu ingin memainkan game ini.
5. Spider-Man: Shattered Dimensions

Developer: | Beenox |
Rilis: | 2010 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 3, Xbox 360, Wii, Nintendo DS |
Sebelum hype multiverse nya film Spider-Man: No Way Home dengan kehadiran tokoh berbagai versi Spider-Man maupun Peter Parker yang berbeda, sudah lebih dulu ada cerita serupa di tahun 2010 dengan judul game Spider-Man Shattered Dimensions.
Di game ini pemain akan berpindah-pindah empat jagat alam berbeda dimana masing-masing diisi tokoh yang berbeda-beda pula.
Mulai dari Amazing Spider-Man, Spider-Man Noir, Spider-Man 2099, dan Ultimate Spider-Man (Peter Parker masih muda).
Dari sisi gameplay, pemain bisa mengendalikan keempat versi Spider-Man berbeda yang memiliki banyak variasi kemampuan.
Misal untuk versi 2099 memiliki variasi kekuatan dengan gadget canggih, Noir dengan kemampuan stealth-nya, Ultimate dan Amazing Spider-Man dengan jaring laba-laba bergelantungnya.
Poin tambah dari game ini adalah cerita dalam gamenya, dimana menceritakan kehancuran dimensi yang membuat beberapa Spider-Man bertemu dan bekerja sama untuk memecahkan masalah yang ada.
6. Spider-Man 2: Enter Electro

Developer: | Vicarious Visions |
Rilis: | 2001 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PlayStation 1 |
Game Spider-Man 2 ini adalah sekuel dari game pertamanya yang rilis tahun 2000. Cerita dalam gamenya pun mengikuti kejadian di cerita pada game pertama.
Disini kamu akan menghadapi Electro, tokoh penjahat yang memiliki kemampuan menyerap dan memanipulasi tenaga listrik untuk dijadikan senjata untuk menyerang.
Spider-Man pun harus berusaha mengalahkan Electro dengan senjata baru misterius yang mematikan. Sambil juga mengalahkan musuh-musuh lainnya, seperti Sand-Man contohnya.
Untuk gameplay sendiri tak beda jauh dengan seri pertamanya, kamu dituntut untuk tetap bergelantungan antar gedung.
Jika jatuh? Maka game over dan kembali ke checkpoint.
Dari gameplay pertarungan sendiri juga tak ada yang berbeda, bahkan segi tampilannya pun sama.
Namun wajib kamu mainkan jika kamu memang mengikuti alur ceritanya, karena game ini adalah sekuel dari seri Spider-Man 1 tahun 2000.
7. Spider-Man: The Movie

Developer: | Treyarch |
Rilis: | 2002 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 2, Xbox, GBA, GameCube |
Masih tak puas hanya cuma menonton filmnya saja? Coba deh main gamenya untuk lebih terasa sensasi ketika Spider-Man melawan Green Goblin.
Spider-Man The Movie adalah game yang diadaptasi dari filmnya sendiri, dengan tampilan yang lebih baik, grafik yang lebih tajam, gerakan yang lebih mudah dikendalikan, bahkan ada alur cerita tambahan.
Kamu sebagai pemain memegang kendali penuh atas gerakan Spider-Man, sehingga adegan melawan Green Goblin di langit-langit bisa kamu rasakan sendiri bagaimana sensasinya.
Untuk cerita tambahan, ada beberapa adegan alternatif dimana kamu bisa melawan Harry Osborn sebagai Green Goblin di game pertama ini, yang seharusnya memang Harry akan menjadi Green Goblin, namun di film ketiga.
8. Ultimate Spider-Man

Developer: | Treyarch |
Rilis: | 2005 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 2, Xbox, GameCube, GBA |
Kalau tadi game berdasarkan alur cerita filmnya, kini game berdasarkan alur cerita komiknya dengan judul yang sama.
Ultimate Spider-Man adalah salah satu seri buku komik kesukaan banyak penggemar.
Disini kamu bisa mengendalikan Spider-Man dan Venom, dimana kedua karakter tesebut dapat digunakan untuk menjalankan misi cerita.
Untuk segi tampilan, kamu akan disuguhkan tampilan khas komik, dimana setiap karakter maupun beberapa benda akan disertai outline berwarna hitam disekitar tubuhnya.
Untuk dari segi permainannya, kini kamu bisa bermain sebagai penjahat, dimana saat menggunakan Venom, kamu bisa memakan orang-orang yang kamu temui di game.
9. Spider-Man 3

Developer: | Vicarious Visions |
Rilis: | 2007 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 3, PlayStation 2, PSP, Xbox 360, GameBoyAdvance |
Nah kini kembali lagi ke game yang mengikuti alur cerita filmnya, yaitu game Spider-Man 3, dimana Spider-Man terasuki oleh sel Venom dan membuat Peter Parker menjadi sosok yang berbeda, alias sedikit jahat.
Jika daftar diatas tadi kamu bisa menggunakan Venom, di game Spider-Man 3 ini kamu bisa menggunakan Spider-Man yang sudah terasuki oleh sel Venom, alias Spider-Man berkostum hitam.
Aksi bertarung dalam game ini pun terbilang menarik, bahkan efek bertarungnya pun dibuat berbeda untuk setiap kostum yang digunakan.
Seperti ketika kamu berubah menggunakan kostum gelap, maka efek serangan menjadi terasa lebih kuat sekaligus berbahaya, bahkan mampu memberi efek retak pada benda yang diserangnya.
Selain itu, misi cerita pun ditambahkan dengan misi-misi yang baru, berbeda beberapa namun tetap sejalan dengan cerita utama seperti di filmnya.
10. Spider-Man: Web of Shadows

Developer: | Shaba Games, Treyarch |
Rilis: | 2008 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 3, PlayStation 2, PSP, Xbox 360, Wii |
Cerita dalam Spider-Man Web Of Shadows berpusat pada usaha Spider-Man mengalahkan Venom yang berhasil menginfeksi orang-orang di kota New York.
Untuk segi tampilan grafik gamenya sendiri sangat memanjakan mata, bahkan ditambah dengan kontrol gerakan Spider-Man yang terasa halus membuat nyaman para pemain yang memainkan gamenya.
Terlebih di sisi cerita sangat menarik untuk kamu ikuti, beberapa orang sempat bilang ceritanya sangat menyentuh, plus poin tambah lagi ada cameo dari Moon Knight, Luke Cage, hingga Wolverine.
11. The Amazing Spider-Man

Developer: | Beenox |
Rilis: | 2012 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 3, PS Vita, Xbox 360, Wii |
Game Spiderman Amazing Spider-Man ini mengadaptasi dari cerita di filmnya yang diperankan oleh Andrew Garfield pada tahun 2012.
Kendali kontrol karakter di game ini sangatlah halus dengan ditambah beberapa kendali serangan yang memiliki animasi keren.
Poin tambahnya lagi, tampilan visual mulai dari lingkungan kota New York dan pemandangan sekitar dibuat rapi memanjakan mata.
Namun dari segi narasi lumayan baik, tidak mengecewakan, hanya lumayan baik. Karena misi yang kamu lakukan sifatnya seperti berulang. Bisa jadi kamu akan sedikit merasa bosan.
Tapi bagi kamu yang penggemar Spider-Man dan ingin mengeksplor lebih jauh cerita diluar filmnya, maka game ini wajib kamu mainkan.
12. Spider-Man: Battle for New York

Developer: | Torus Games |
Rilis: | 2006 |
Genre: | Action, Platform |
Platform: | Game Boy Advance, Nintendo DS |
Spider-Man Battle for New York ini memiliki gameplay yang menarik, karena sedikit eksplorasi lebih banyak klik untuk beraksi.
Poin tambahnya, jalan cerita di game ini disajikan dengan bentuk komik. Selain itu juga diberikan efek khas game lawas pada serangan-serangan yang kamu lakukan di game.
Sayangnya game ini sangat sulit ditemui dalam bentuk fisik, terlebih platform digunakan juga sudah tidak produksi lagi.
Untungnya ada banyak software emulator yang bisa kamu instal jika ingin memainkan game satu ini.
Cari gamenya dalam bentuk format platform yang dipilih, instal gamenya di emulator, lalu mainkan.
13. Spider-Man: Edge Of Time

Developer: | Beenox |
Rilis: | 2011 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PlayStation 3, Xbox 360, Wii, Nintendo DS |
Spiderman Edge of Time menghadirkan dua Spider-Man terbaik yang pernah ada, yaitu versi Peter Parker dan versi tahun 2099 Miguel O’Hara.
Kedua karakter itu bekerja-sama melintasi ruang dan waktu untuk menyelamatkan masa depan dari kehancuran.
Alur cerita disini sangat persis seperti alur cerita Shattered Dimensions, jika kamu menyukainya maka wajib coba juga game Edge of Time ini.
Walaupun dari segi gameplay seakan repetitif dan terasa berulang, bahkan melawan bosnya saja sedikit kesulitan dalam gerakan.
Tapi jika kamu datang untuk mengikuti cerita gamenya, maka tak ada salahnya mencoba Edge Of Time ini. Lalu coba juga Shattered Dimensions.
14. Spider-Man: Friend Or Foe

Developer: | Next Level Games |
Rilis: | 2007 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 2, PSP, Xbox 360, Wii |
Di game ini kamu akan disajikan penjahat-penjahat terpopuler yang pernah hadir di franchise Spider-Man baik itu film maupun game sebelumnya. Sebut saja Green Goblin, Venom, SandMan, hingga Doc Ock.
Kamu akan bekerja sama dengan mereka untuk memerangi kejahatan yang lebih besar. Di game ini, kamu bisa mengendalikan Spider-Man maupun karakter superhero dan penjahat lainnya.
Mode co-op yang diusung inilah yang membuat pemain tidak merasa bosan, karena kamu bisa mengundang teman untuk bergabung ke dalam game.
15. The Amazing Spider-Man 2

Developer: | Beenox |
Rilis: | 2014 |
Genre: | Action Adventure |
Platform: | PC, PlayStation 4, PlayStation 3, Xbox 360, Xbox One, Wii U |
Walau ini adalah sekuel dari seri pertamanya, rasanya sangat menyedihkan ketika hype game ini berakhir sama dengan kegagalan di filmnya.
Banyaknya review buruk pun tak lepas dari masalah teknis yang mengganggu. Namun begitu, untuk para penggemar Spidey, memainkan game ini seperti mengeksplor lebih jauh lagi kisah Spidey diluar filmnya.
Untuk lebih terasa sensasinya, coba lihat dulu filmnya baru memainkan game ini. Setelah itu eksplor lagi misi-misi dalam game, siapa tahu menemukan easter egg dari filmnya.
Kesimpulan
Jadi itu tadi beberapa rekomendasi game spider-man terbaik yang punya cerita dan gameplay menarik untuk kamu coba.
Popularitas Spider-Man dari waktu ke waktu sendiri semakin bertambah tinggi, semakin banyak penggemar baru berdatangan, apalagi ditambah dengan film-filmnya yang akan tayang di masa-masa depan.
Kamu bisa mengharapkan bahwa nantinya akan ada banyak game-game Spider-Man baru yang memiliki visual dan gameplay yang sangat asyik dan menarik untuk dimainkan.
Terlepas dari judul game Spiderman mana yang kamu pilih untuk dimainkan, kami mengucapkan selamat bermain ya!