7 Cara Menjaga Hubungan Agar Tidak Ada Kata Putus Dari Pacar

Dalam sebuah hubungan, pastinya kata ‘putus dari pacar’ adalah kata yang sangat menakutkan bukan?

Terlebih jika dari kedua pasangan sudah cinta terlalu dalam.

Namun apabila memang sudah tak ditakdirkan bersama? Masa mau tetap diteruskan?

Lebih baik menerima perpisahan daripada memaksakan takdir kedua orang yang tak pernah disatukan.

Tapi jika kedua orang sama-sama mau berusaha untuk menjaga hubungan tersebut, bisa saja hubungan itu terus maju sampai ke jenjang pernikahan.

Dan bisa saja hubungan itu diteruskan tanpa adanya kata putus dari pacar.

Nah untukmu yang ingin sekali menjaga hubungan dengan pasangan agar bisa sampai ke jenjang pernikahan, coba deh ikuti cara-cara berikut ini.

1. Komunikasi itu perlu, setidaknya kabari dia setiap hari walau sesibuk apapun dirimu

Wanita menggunakan smartphone
Kabari dia sesibuk apapun kamu | Photo: Pexels

Cobalah sesekali berkomunikasi dengan pacar, walau tidak ditempat atau tidak sedang bersamanya.

Jika kamu dan si dia sedang tidak bersama atau menjalani hubungan jarak jauh, maka setidaknya bisa dilakukan dengan mencoba menghubunginya melalui telepon.

Hal itu dilakukan agar kamu dan pasangan bisa menjaga hubungan menjadi lebih baik lagi, dan terhindar dari yang namanya kalimat putus dari pacar.

Tapi perlu diingat, jangan terus-menerus menghubunginya dengan cara komunikasi yang sama, maksudnya jangan selalu menanyakan hal-hal yang sama itu-itu saja.

Misalnya “sedang apa?”, “sudah makan belum” atau lainnya yang biasa kamu tanyakan ke pasangan.

Kalau bisa, tanyakan hal-hal lainnya yang belum pernah kamu tanyakan kepadanya.

Itu bisa menghindari hubunganmu dari yang namanya rasa kebosanan.

2. Jika memang kamu sudah terlalu cinta kepadanya, maka ungkapkanlah dengan sifat yang tulus dan sewajarnya, tak perlu berlebihan

Tulisan LOVE di pasir pantai
Tidak perlu berlebihan | Photo: Pexels

Hal yang berlebihan itu dasarnya tidak baik, maka dari itu lakukanlah sewajarnya dan sesuai porsinya.

Sama halnya seperti mengungkapkan perasaan cinta.

Kamu tak perlu terlalu melebih-lebihkan ungkapan cintamu kepada pacar, ungkapkan saja secara wajar dan pastikan itu adalah ungkapan yang tulus.

Ingat, ketika kamu mengungkapkan perasaan cinta terlalu berlebihan kepada pasangan, maka lambat atau cepatnya pasanganmu juga akan merasa bosan.

Jika kamu ungkapkan secara berlebihan, maka selanjutnya pasanganmu akan menginginkan ungkapan cinta yang lebih dan lebih lagi dari ungkapan cintamu sebelum-sebelumnya.

Ungkapan cinta bagi sebagian orang membuat ketagihan.

3. Jangan lupa untuk memberi perhatian kepada pacar

Dua pasangan sedang menikmati pemandangan sungai
Berikan perhatian lebih | Photo: Pexels

Perlakukanlah pacarmu itu secara berbeda namun masih dalam batas wajar, jangan memperlakukannya sama seperti kamu ke teman-temanmu.

Tapi jangan juga sampai hal itu membeda-bedakan antara pacar dan teman.

Karena walau bagaimana pun pacarmu itu masih berstatus pacar, bukan pasangan hidup.

Ketika memang kamu putus darinya, kamu juga jangan sampai kehilangan seorang teman.

Coba perlakukanlah pacarmu itu seolah-olah dia adalah orang yang sangat penting, tapi jangan berlebihan.

Pacar memang aset penting dimasa depan jika memang dirinya ditakdirkan untuk menjadi pasangan hidup di masa depanmu.

Tapi kamu juga jangan sampai lupa untuk menjalani kehidupanmu seserius mungkin.

Ingat, masa depanmu ada ditanganmu. Jangan biarkan orang lain merusaknya.

4. Kalau hubunganmu dan dia sudah mantap, tak ada salahnya dari sekarang kamu mempelajari sifat-sifatnya

Dua pasangan sedang duduk di bangku taman
Pelajari sifat-sifatnya | Photo: Pexels

Agar tak ada keretakan di hubunganmu, sebelum kamu merencanakan untuk melamarnya maka tak ada salahnya dari sekarang kamu mempelajari sifat-sifatnya terlebih dulu.

Kamu bisa mempelajari seperti apa yang dia sukai, dan hal-hal lainnya.

Hal ini juga yang bisa meyakinkan dirimu apakah pasanganmu itu adalah jodoh terbaikmu atau bukan.

5. Setia itu hukumnya wajib jika kamu ingin hubunganmu berjalan mulus tanpa ada retakan kedepannya

Dua orang sedang berlari di basement
Setia itu wajib | Photo: Pexels

Dalam sebuah hubungan, hal yang sangat penting adalah setia kepada pasangannya.

Kalau kamu berniat untuk menduakannya, maka sudah pasti akan ada kata putus dari pacar, walaupun itu hal yang tidak kamu inginkan sekalipun.

Setia itu wajib. Kamu akan dipercaya oleh pasanganmu jika kamu setia dengannya.

Hubungan itu harus dijalankan dengan saling percaya, dan percaya bisa didapat jika keduanya bisa setia.

6. Jangan ada perbedaan, jalanilah hubungan tanpa harus ada yang terlalu mendominasi

Dua pasangan sedang jalan di pinggir jalan sambil bergandeng tangan
Jangan ada yang mendominasi | Photo: Pexels

Jangan menganggap dirimu atau dirinya terlalu tua, berbeda umur, sifatnya dianggap kekanak-kanakan, atau yang lainnya.

Jika kamu memikirkan seperti itu, maka pasanganmu sudah pasti tidak akan nyaman.

Jika kamu dan dia memang sudah mantap menjalani sebuah hubungan, maka persoalan umur, sifat dan yang lainnya sudah harus dianggap sama.

Tak perlu ada yang harus dibedakan.

7. Sebelum ada kata putus dari pacar, perjelaslah hubunganmu itu untuk kedepannya

Kue pernikahan dengan aksesoris boneka pengantin diatasnya
Sudah siap menikah? | Photo: Pexels

Kalau kamu dan dia benar-benar sudah mantap untuk melanjutkan hubunganmu ke jenjang pernikahan, maka dari sekarang cobalah kamu perjelas hubunganmu dengan dirinya untuk kedepannya.

Jangan membuat hubungan menggantung-gantung tanpa ada sesuatu yang pasti.

Dari salah satu pasangan pasti sudah ada pemikiran untuk menjalani hubungan sampai kearah yang lebih jauh.

Dan sudah seharusnya salah satu pasangan menyadarinya entah itu dari pria atau dari wanita.

Intinya perjelas hubungan agar bisa melaju ke jenjang pernikahan.

Nah jadi itulah tadi beberapa cara untukmu agar bisa menjaga hubungan dengan pasangan.

Sehingga hubunganmu dan pasangan bisa terus melaju mulus sampai ke jenjang pernikahan.

Ingat, hubungan itu harus sama-sama diusahakan, bukan satu orang yang berusaha dan satu orang lagi yang menerima.

Tanpa adanya usaha dari kedua belah pihak, mana mungkin hubungan itu bisa melaju ke jenjang yang lebih jauh.

Hubungan itu untuk diseriuskan, bukan untuk dimain-mainkan ya!

Silahkan Bagikan:

Artikel Terbaru

Artikel Terkait

error: