Seniman Ini Membuat Karya Lukisan Dari Lingkungan Kota yang Pernah Disinggahinya

Bagaimana jadinya kalau liburan sambil membuat karya lukisan dari lingkungan kota yang kamu kunjungi? Sulit ya? Tapi seniman satu ini melakukannya.

Jalan-jalan atau traveling telah menjadi hobi bagi kebanyakan orang.

Mengunjungi berbagai tempat yang indah, situs bersejarah, kota yang ramai tentunya menjadi salah satu tujuan utama berlibur.

Selain itu perlengkapan yang tidak pernah dilupakan seperti kamera, atau smartphone dengan spesifikasi kamera yang tinggi guna mengabadikan momen ketika berada di tempat tujuan.

Untuk mengabadikan tempat yang kamu kunjungi pastinya kamu tidak akan melupakan untuk memfoto tempat tersebut.

Namun hal itu tidak berlaku bagi ilustrator komik asal Australia ini. Maxwell Tilse adalah seorang ilustrator komik yang sekarang tinggal di London.

Sebagai seorang ilustrator komik, untuk mengabadikan tempat yang telah dikunjungi dia lebih memilih untuk menggambarnya.

Meskipun terkesan merepotkan, namun bagi Maxwell Tilse yang merupakan ilustrator komik hal ini merupakan hal yang menyenangkan baginya.

Karena dia bisa jalan-jalan sambil tetap menggambar.

Kemudian untuk membiayai perjalanannya, dia menjual hasil karya lukisan tersebut melalui Instagramnya.

Selain itu dia juga tidak akan membuat ulang gambar yang telah dia buat sebelumnya.

Jadi orang yang membeli gambarnya itu akan mendapatkan gambar ekslusif satu-satunya yang dia buat.

Berikut Wokeeh sajikan beberapa karya dari Maxwell Tilse yang dibuat dan diciptakan setelah melakukan perjalanannya mengelilingi Eropa sampai dengan ke Rusia.

1. Istana Westminster, Inggris

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Istana Westminster | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Memulai jalan-jalan dari tempat tinggalnya di London, Maxwell menggambar istana Westminster dan menara Big Ben dari seberang sungai Thames di jantung kota London.

2. Hotananny Brixton, Inggris

Maxwell Tilse Art
Hotananny Brixton | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Berjalan sedikit ke selatan London tepatnya di Distrik Brixton, dia menggambar salah satu restoran dan bar Hotananny Brixton sebagai langkah awalnya meninggalkan London.

3. Plaza di Barcelona, Spanyol

Maxwell Tilse Arts
Plaza di Barcelona | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Mengawali perjalanannya dari selatan eropa yaitu Spanyol, gambar pertama yang dibuat ketika tiba di Barcelona adalah sebuah plaza dimana dia beristirahat sebelum mencari penginapan.

4. Vienna, Austria

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Vienna | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Melewati sebuah jalan di Vienna, Austria, Maxwell tidak lupa untuk menggambar jembatan yang melintas di atasnya.

Dibuat seperti gambar dalam ilustrasi komik, dia menambahkan mobil tua yang membuat karyanya yang satu ini terlihat klasik.

5. Budapest, Hungaria

Maxwell Tilse Arts
Budhapest | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Menyebrangi perbatasan menuju Budapest di Hungaria, dia tidak lupa untuk membuat lukisan dari lingkungan kota di atap tempatnya menginap.

Kali ini yang di gambarnya adalah Gereja Bersejarah Szent István Bazilika (Basilika St. Stephens).

6. Bardejov, Slovakia

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Bardejov | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Melanjutkan perjalanannya ke utara dari Hongaria memasuki Slovakia, Maxwell Menggambarkan sebuah gereja tua yang telah berdiri sejak tahun 1203 Bazilika svätého Egídia (Basilika St. Egidius).

7. Crumlaw, Republik Ceko

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Crumlaw | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Melanjutkan perjalanannya menuju Republik Ceko, kali ini dia membuat lukisan dari lingkungan kota Cesky Krumlov dari atas gedung tinggi seperti di dalam ilustrasi komik.

8. Praha, Republik Ceko

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Praha | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Tidak lupa untuk singgah di ibukota Republik Ceko yang eksotis yaitu Praha, Maxwell menggambarkan ibu kota tersebut dengan serinci mungkin menyerupai aslinya.

9. Liptovsky Mikulas, Slovakia

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Liptovsky Mikulas | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Singgah di kota kecil di Slovakia, dia menggambarkan Liptovsky Mikulas yang indah dan tertutup salju.

10. Cesky Krumlov, Republik Ceko

Lukisan dari lingkungan kota karya Maxwell Tilse
Cesky Krumlov | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Singgah lama di Republik Ceko, Maxwell tidak menyia-nyiakan waktunya dan memanfaatkannya untuk menggambar tempat-tempat yang dia kunjungi selama di Republik Ceko.

11. Perbatasan Ceko dan Polandia

Maxwell Tilse Arts
Perbatasan Ceko | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Sebelum memasuki negara polandia, ilustrasi komik yang di buat oleh Maxwell adalah gambar kantor administrasi Republik Ceko yang berbatasan dengan Polandia.

12. Krakow, Polandia

Maxwell Tilse Arts
Krakow | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Krakow adalah kota pertama yang di kunjungi oleh Maxwell di Polandia.

Kota yang penuh sejarah dengan gedung-gedung dan menara yang tua namun tetap terawat dan berdiri dengan kokoh.

13. Krakow, Polandia

Maxwell Tilse Arts
Krakow | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Masih di kota krakow, tempat yang wajib untuk di kunjungi adalah menara salib di katedral Wavelska yang merupakan kompleks bangunan bersejarah yang juga terdapat museum katedral itu sendiri.

14. Kaliningrad, Rusia

Maxwell Tilse Arts
Kaliningrad | Photo: instagram.com/maxwellillustration

Mencapai tujuan akhir dari perjalanannya di Rusia, Maxwell singgah di Kaliningrad dan membuat gambar keindahan sungai di Kaliningrad dengan tambahan ilustrasi seperti kota abad 18.

Ternyata meskipun bekerja sebagai ilustrator komik, bisa membawanya berkeliling eropa dengan menjual gambar ekslusif yang dia buat.

Jika kamu ingin melihat karya-karyanya yang lain, kamu bisa kunjungi Instagram atau Facebook nya.

Jadi apakah kamu tertarik untuk membeli gambar-gambar ilustrasinya?

Atau kamu ingin jalan-jalan sambil menggambar seperti dia?

Silahkan Bagikan:

Artikel Terbaru

Artikel Terkait

error: