Beberapa tahun terakhir manhwa menjadi salah satu media penyampaian cerita yang sangat populer di seluruh dunia, berdamping dengan manga dari Jepang.
Manhwa adalah komik yang berasal dari Korea Selatan. Format bacanya sendiri berbeda dari manga, karena manhwa memiliki format baca menurun kebawah, sedangkan manga memiliki format baca perhalaman.
Beberapa manhwa ada yang diadaptasi dari cerita novel, ada juga yang datang dari cerita original.
Berikut ini kami telah mengumpulkan puluhan rekomendasi manhwa terbaik yang memiliki cerita paling seru dan pastinya akan menghiburmu!
Catatan: Seluruh urutan nomor daftar manhwa dibawah ini bersifat acak, seluruh daftar dibawah ini adalah yang terbaik dari yang terbaik yang ada di pasaran.
1. Solo Leveling

Author: | Chugong, H-goon, KI Soryeong |
Artist: | DISCIPLES, DUBU, Redice Studio |
Rilis: | 2018 |
Solo Leveling adalah salah satu manhwa terbaik yang popularitasnya sangat tinggi di dunia. Ceritanya sendiri mengambil dari cerita novelnya dengan judul yang sama.
Berkisah tentang Sung Jin-woo, seorang pemburu kelas-E yang tidak memiliki kemampuan mumpuni, diremehkan semua orang, tidak punya uang, bahkan kemampuannya sendiri dipertanyakan.
Nasib Sung Jin-woo tiba-tiba berubah ketika mengetahui dirinya selamat dari double dungeon tersembunyi. Sejak saat itu ia sering mendapatkan pesan aneh hingga kemampuan luar biasa, ia bertekad menggunakan kesempatan itu untuk mengubah hidupnya menjadi lebih baik.
2. The Legend of the Northern Blade

Author: | Woo-Gak |
Artist: | Hae-min |
Rilis: | 2019 |
Walau umur manhwa ini masih terhitung beberapa tahun, namun alur cerita dalam manhwa ini membuatnya cocok dimasukan kedalam rekomendasi manhwa terbaik yang harus kamu baca.
Bercerita ketika dunia berada dalam kegelapan, lalu para seniman beladiri berkumpul menciptakan Sekte Surgawi Utara. Dengan bantuan Sekte Surgawi Utara, dunia akhirnya bisa terlepas dari kegelapan dan menikmati kedamaian.
Sayangnya beberapa seniman beladiri mulai bersekongkol berkhianat untuk melawan pemimpin Sekte Surgawi Utara, Jin Kwan-Ho, dengan menghancurkan sekte tersebut.
Saat semua orang meninggalkan sekte, putra Jin Kwan-Ho bernama Jin Mu-Won tertinggal. Mu-Won tidak belajar beladiri, bahkan kehidupan remajanya sendiri penuh dengan penderitaan karena sering diinterogasi oleh pendatang.
Walaupun begitu, Mu-Won menemukan teknik yang diam-diam ditinggalkan sang ayah. Ia mulai mempelajari seni beladiri tersebut dan memulai perjalanan hidupnya untuk membalas penderitaan hingga kematian ayahnya.
3. The Horizon

Author: | Jeong Ji-hun |
Artist: | Jeong Ji-hun |
Rilis: | 2016 |
The Horizon bercerita tentang dua anak yang bertemu di tengah perang. Mereka berdua melarikan diri dari kekacauan karena perang, bertahan hidup dari berbagai cobaan, berharap bisa terus bergerak maju dan melewati berbagai tragedi yang mereka hadapi.
4. Bastard

Author: | Carnby |
Artist: | HWANG Youngchan |
Rilis: | 2014 |
Bastard berkisah tentang kehidupan Jin Seon, seorang bocah lelaki lemah yang memiliki ayah seorang pembunuh berantai. Kehidupannya dirumah penuh dengan rasa canggung, sedih, marah, bahkan takut saat bertemu dengan ayahnya sendiri.
5. Tower of God

Author: | SIU |
Artist: | SIU |
Rilis: | 2010 |
Bam adalah seorang yang kehidupannya selalu sendiri, ia memasuki menara untuk mengejar teman satu-satunya yang bernama Rachel.
Tetapi sampai disana ia tak tahu harus bagaimana, tanpa kekuatan dan kemampuan khusus ia berharap bisa menemukan Rachel dengan cepat tanpa harus bertemu dengan musuh.
6. Peerless Dad

Author: | NOH Kyung-chan |
Artist: | LEE Hyun-Seok |
Rilis: | 2017 |
Peerless Dad termasuk salah satu manhwa terbaik yang menceritakan kehidupan Gajang Noh, pria kuat yang rendah hati dan jago beladiri.
Setelah kematian istrinya saat proses melahirkan, ia berubah menjadi ayah rumah tangga yang menjaga anak-anaknya.
Namun dunia yang ia tinggali penuh dengan seniman beladiri dari aliran sesat. Untuk menjaga anak-anaknya dari bahaya, Gajang Noh menitipkan anak-anaknya ke padepokan beladiri yang ia percaya, berharap mereka bisa jago beladiri seperti dirinya.
Gajang Noh sendiri mulai perjalanan merantaunya ke berbagai tempat untuk berusaha mengeliminasi para seniman beladiri sesat yang berbahaya bagi sekitar.
Dalam proses perjalanannya, Noh banyak bertemu seniman beladiri yang kemampuannya berada diatas dirinya sendiri, termasuk salah satu seniman beladiri yang pernah mengalahkannya secara telak ketika Noh masih muda.
7. White Blood

Author: | KIM Jung-Hyun |
Artist: | LIM Lina |
Rilis: | 2020 |
White Blood adalah manhwa terbaik yang bercerita tentang vampir, tapi bukan cerita vampir biasa seperti film Twilight. White Blood penuh dengan aksi.
Hayan Park adalah seorang vampir asli yang berusaha menyingkirkan para pemburu maupun vampir peniru agar bisa melindungi orang terdekatnya.
Dengan bantuan seorang polisi setempat yang sedang naik daun dalam jabatannya, Hayan melangkah maju untuk memburu para vampir yang berbuat kerusakan di sekitar, mulai dari vampir kelas teri hingga para petinggi.
8. Overgeared

Author: | LEE Dong Wook |
Artist: | Team Argo |
Rilis: | 2020 |
Overgeared berkisah tentang Shin Youngwoo, seorang pemain game VRMMORPG yang memiliki kemampuan pandai besi yang terbilang sangat jago.
Dari kemampuannya tersebut Shin sering diminta pemain lain untuk membuatkan berbagai senjata hingga armor.
Semua senjata maupun armor yang Shin ciptakan selalu menjadi yang terbaik. Tak berhenti menjadi pandai besi, Shin pun mulai mengeksplorasi kemampuannya diberbagai bidang.
Walau kemampuan bertarungnya tidak bagus, namun seluruh senjata maupun armor yang ia gunakan dan ia ciptakan selalu mampu membuat banyak musuh kewalahan.
9. Her Summon

Author: | PARK Jin-Joon |
Artist: | PARK Jin-Joon |
Rilis: | 2018 |
Her Summon adalah manhwa terbaik yang sudah tamat. Menceritakan Jin-Kyung, seorang otaku yang menutup dirinya dari dunia luar.
Suatu hari ia merasa tidak enak badan dan tiba-tiba tak bernyawa, ketika tersadar ia berada di dunia fantasi karena panggilan dari Summoner yang bermata cerah dan penuh harapan.
Di dunia fantasi itu, Jin-Kyung tidak merasakan Gangguan Kecemasan Sosial lagi, bahkan kini ia memiliki kemampuan super.
Dengan kemampuan yang Jin miliki, ia mulai berpetualang dengan Summoner ke berbagai tempat, tentu bertemu dengan banyak musuh. Untungnya kemampuan Jin sangatlah hebat di dunia fantasi, musuh apapun dengan mudah ia hadapi.
10. Leviathan

Author: | LEE Gyuntak |
Artist: | Noh Miyoung |
Rilis: | 2018 |
Leviathan termasuk rekomendasi manhwa terbaik dengan genre survival yang memiliki cerita menegangkan namun seru.
Ketika permukaan laut mulai menutupi seluruh benua, bahkan tanah pun sudah sulit ditemui, keluarga Bota tinggal di perahu kecil dan mengembara di lautan lepas. Bota tinggal bersama ayah dan adik perempuannya.
Walau bersama keluarga, Bota selalu memiliki perasaan cemas dan rasa takut dengan monster laut yang kapan saja bisa keluar untuk memangsa mereka.
11. Sword Sheath Child

Author: | KIM Hyung-Min |
Artist: | YANG Kyung-II |
Rilis: | 2020 |
Manhwa ini menceritakan kisah Bira, bocah yatim piatu yang menghabiskan kesehariannya memancing ikan untuk dimakan bersama para beruang.
Suatu hari ia bertemu dengan Tanyu, mantan jenderal yang memiliki misi mencari teman masa kecilnya yang hilang.
Bersama-sama mereka melakukan perjalanan ke berbagai tempat, tentu dalam perjalanan mereka banyak bertemu hadangan yang tak terduga, termasuk sosok yang ada dalam masa lalu Bira.
12. Again My Life

Author: | LEE Haenal |
Artist: | Yongmin Seon |
Rilis: | 2019 |
Bagaimana jadinya jika seorang jaksa yang gagal menghukum penjahat kembali ke masa lalu untuk memperbaiki kesalahannya? Tentu saja menarik, dan itu semua terjadi dalam manhwa satu ini.
Kim Hi Wu, jaksa adil yang dibunuh dan dibuang ke laut tiba-tiba bertemu dengan malaikat yang memberikannya kesempatan kedua untuk memperbaiki apa yang terjadi dalam masa lalunya.
Kim tidak kembali ketika ia menjadi jaksa, tetapi kembali ketika ia masih siswa sekolah menengah. Dari sana Kim memanfaatkan kehidupan keduanya untuk bersiap menghukum tiran bernama Jo tae Sup.
13. Terror Man

Author: | Han Dong-woo |
Artist: | Go Jin Ho |
Rilis: | 2016 |
Terror Man adalah salah satu manhwa aksi terbaik dengan karakter anti-hero. Bercerita tentang Min Jung Woo, yang memiliki kemampuan khusus melihat masa depan yang tidak menguntungkan.
Min Jung Woo memiliki mata yang bisa melihat hal buruk yang akan terjadi kepada dirinya dan orang lain. Dari sana ia memanfaatkan kemampuan tersebut untuk menyelamatkan dirinya dan orang sekitar, tentu dengan cara ekstrim yang tak terduga.
14. Volcanic Age

Author: | Jeong Jun |
Artist: | Tomassi |
Rilis: | 2017 |
Ju Seo Cheon adalah pria yang selamat dari zaman perang, ia menjadi tetua dari faksi Hwasan. Sayangnya kehidupan setelah ia selamat penuh dengan penyesalan dan kesedihan.
Ketika meninggal, ia kaget saat mengetahui dirinya kembali ke masa lalu. Dari sana ia mencoba memperbaiki banyak hal untuk mencegahnya dari rasa penyesalan yang pernah ia rasakan di masa depan.
15. Medical Return

Author: | Yuin |
Artist: | Kidari Studio |
Rilis: | 2018 |
Manhwa terbaik tak selalu penuh dengan aksi maupun kekuatan super, terkadang datang dari genre drama yang bercerita di dunia kedokteran.
Medical Return menceritakan kisah Kim Jihyun, ahli bedah yang memiliki reputasi buruk karena suatu kesalahan yang tak sengaja ia lakukan.
Setelah meninggal karena stres dan depresi, Kim Jihyun tiba-tiba mendapatkan kesempatan kedua, hidup dengan kembali ke masa lalu untuk memperbaiki kesalahannya.
Ia mulai menjalani kehidupannya penuh dengan rasa semangat, rajin belajar tanpa henti, hingga menjadi ahli bedah yang terkenal, bukan ahli bedah yang malang dari kehidupan sebelumnya.
16. Can’t See Can’t Hear But Love

Author: | Nasty Cat |
Artist: | Nasty Cat |
Rilis: | 2010 |
Can’t See Can’t Hear But Love adalah salah satu manhwa terbaik romantis yang sudah tamat. Namun ceritanya sangat bagus hingga bisa dibaca berulang kali.
Ini adalah manhwa tentang kisah cinta seorang lelaki buta yang kehilangan pengelihatannya di usia 20-an saat bekerja jadi seniman manhwa, dengan gadis tuli yang tak bisa mendengar sejak kecil.
Di manhwa ini menceritakan kisah pertemuan mereka, bagaimana mereka akrab, bagaimana mereka jatuh cinta, hingga bagaimana mereka melewati berbagai rintangan dalam hubungan percintaannya.
17. Survival Story of a Sword King In A Fantasy World

Author: | SOON-Q, YKB |
Artist: | SOON-Q, Studio Khit |
Rilis: | 2019 |
Manhwa ini termasuk salah satu manhwa bergenre fantasi dimana manusia yang masuk ke dunia di dalamnya memiliki sistem seperti sebuah game.
Menceritakan kisah Ryu Han-bin, pria normal yang baru saja selesai wajib militer dan pindah ke dunia lain yang dipenuhi banyak monster mengerikan.
Tidak seperti manusia yang lain, sistem yang seharusnya memandu Ryu Han-bin di dunia fantasi memiliki kerusakan. Akhirnya ia tidak bisa naik level hingga tak bisa keluar dari dunia yang dipenuhi banyak monster mengerikan.
18. Weak Hero

Author: | SEOPASS |
Artist: | RAZEN |
Rilis: | 2018 |
Weak Hero memiliki protagonis yang bertubuh kecil dan minim kekuatan, namun memiliki kecerdasan. Ia bernama Yeon Sieun, biasa dipanggil ular putih.
Sieun baru saja pindah sekolah, namun tersadar bahwa kehidupan sekolah barunya akan berbeda dari sebelumnya.
Ia tak suka mencari keributan, namun banyak murid yang sok jago ingin mencari masalah dengan Sieun. Dengan tatapan dinginnya, satu persatu musuh bisa ia kalahkan.
19. God of High School

Author: | PARK Yong-Je |
Artist: | PARK Yong- Je |
Rilis: | 2011 |
God of High School adalah manhwa yang memiliki alur cerita normal diawal, namun berakhir dengan alur cerita yang super wah.
Sebuah organisasi misterius mengirimkan sebuah undangan kompetisi ke para petarung di berbagai dunia. Mereka akan memberikan apa saja yang diinginkan jika ada yang bisa memenangkan kompetisi tersebut.
Sayangnya berawal dari kompetisi tersebut, satu persatu misteri mulai terbongkar. Bahkan level misterinya sudah selevel semesta alam yang sangat mengerikan.
20. The Second Coming of Gluttony

Author: | KIM Jong-il, Ro Yu-jin |
Artist: | Ahn Jonghyuk, AKEO STUDIO |
Rilis: | 2019 |
Seol Jihu memiliki kemampuan yang bisa melihat segala keberuntungan, namun tak bertahan lama keberuntungan yang ia miliki mulai menghilang.
Ia banyak bertaruh dalam sebuah game dalam kasino, namun merugi hingga akhirnya bangkrut.
Suatu malam ia bertemu dengan seorang perempuan yang memberikannya sebuah kesempatan emas, karena kepepet pada akhirnya Seol menerima kesempatan tersebut.
Tersadar ia berada di dalam sebuah kompetisi dunia fantasi bersama dengan peserta lain, dimana kehidupan normal bercampur dengan banyak misteri dan juga monster.
21. Return of the Mount Hua Sect

Author: | Biga |
Artist: | LICO |
Rilis: | 2021 |
Ketika artikel ini ditulis, manhwa satu ini umurnya masih terbilang muda. Namun memiliki alur cerita yang terbilang seru.
Chung Myung adalah murid ke-13 dari Sekte Gunung Hua, ia juga salah satu pendekar pedang terhebat. Pada masa lalu ia berhasil mengalahkan Chun Ma, seorang yang membawa kehancuran pada dunia.
Setelah pertempuran dengan Chun Ma berakhir, ia menghebuskan nafas terakhirnya. Tersadar ia terlahir kembali setelah 100 tahun dalam tubuh seorang anak kecil.
Di tubuh barunya, ia memulai memperbaiki segala hal salah di berbagai tempat yang disebabkan oleh pertempurannya dengan Chun Ma pada 100 tahun yang lalu.
22. Worn and Torn Newbie

Author: | Bonui |
Artist: | Redice Studio |
Rilis: | 2020 |
Lee Eo-jin adalah pemain game VR veteran, sayangnya akibat kecanduan game ia menghembuskan nafas terakhir. Tersadar ia kembali ke masa lalu dengan tubuhnya yang masih muda.
Walau kembali ke masa lalu, tanpa pikir panjang ia mulai kembali bermain game. Tentu Lee memanfaatkan situasi itu dengan mencoba berbagai hal dalam game yang tak pemain lain ketahui, karena hanya dirinya sendiri yang tahu ending dalam game tersebut, ia adalah seorang veteran di game itu.
23. God of Blackfield

Author: | Mujang |
Artist: | Shin Insung |
Rilis: | 2020 |
Tentara yang dijuluki Dewa Tanah Hitam (God of Blackfield) baru saja gugur dalam perang di Afrika. Ia adalah tentara hebat yang sering ditakuti oleh musuh-musuhnya.
Ketika ia gugur, tersadar kembali hidup namun dalam tubuh pemuda lain bernama Kang Chan.
Hidup Kang Chan sebelumnya penuh dengan penderitaan, namun sekarang Kang Chan bukanlah pemuda pengecut, melainkan seorang tentara hebat yang baru saja gugur dan sekarang nyawanya berada dalam tubuh Kang Chan.
Kehidupan Kang Chan setiap hari pun menjadi lebih berbeda dari sebelumnya, mulai dari terseret dalam bentrokan kecil di sekolah hingga bentrokan skala besar dengan para gangster.
24. Viral Hit

Author: | PARK Taejoon |
Artist: | KIM Jung hyun |
Rilis: | 2019 |
Viral Hit termasuk manhwa terbaik bergenre aksi yang memiliki cerita berbeda dari manhwa yang lain. Menceritakan kisah Hobin Yoo, pria kurus yang baru saja membuat channel NewTube dengan tema pertempuran.
Setelah mengikuti saran berkelahi yang efektif dari channel NewTube misterius, ia mulai mencoba menghadapi berbagai musuh yang lebih kuat darinya.
Usahanya itu sukses, bahkan membuatnya menghasilkan lebih banyak uang daripada yang pernah ia impikan.
25. Tomb Raider King

Author: | SAN.G, Yuns |
Artist: | 3B2S, REDICE Studio |
Rilis: | 2019 |
Suatu hari makam misterius banyak bermunculan di seluruh dunia, masing-masing berisi peninggalan yang memberikan pemiliknya kemampuan supernatural.
Jooheon Suh adalah penjelajah makam, namun sayang hidupnya berakhir dikhianati oleh atasannya sendiri. Ketika ia meninggal, hidupnya kembali ke masa 15 tahun yang lalu.
Ia memanfaatkan situasi tersebut dengan menggunakan pengetahuan dari kehidupan masa depannya untuk membalas dendam hingga berencana menjadi raja penjelajah makam.
26. Dice

Author: | YUN Hyunseok |
Artist: | YUN Hyunseok |
Rilis: | 2013 |
Dong Tae selalu hidup dengan penuh gangguan, ketika Tae Bin teman sekelas yang duduk disampingnya menyarankan Dong Tae bermain sebuah permainan, kehidupan Dong Tae pun berubah.
27. Omniscient Reader

Author: | Sing N song, UMI |
Artist: | REDICE Studio, Sleepy-C |
Rilis: | 2020 |
Omniscient Reader adalah manhwa yang diadaptasi dari novel dengan alur cerita protagonis yang membaca novel.
Menceritakan kisah Dokja, pekerja kantoran yang hobi membaca novel favoritnya yang berjudul ‘Tiga Cara Bertahan dari Kiamat’.
Suatu hari novel yang ia baca menjadi kenyataan, hanya Dokja lah yang tahu bagaimana dunia akan berakhir, dan hanya ia juga yang tahu cara bertahan hidup dalam situasi tersebut.
Dokja memanfaatkan pengetahuannya dari novel yang ia baca untuk mencegahnya dari berbagai rintangan, bertahan hidup, hingga mengubah jalan cerita.
28. Max Level Returner

Author: | Honey, Lee Ji-deuk |
Artist: | VERTWO |
Rilis: | 2020 |
Eternal World adalah sebuah game VR populer dengan 120 juta lebih pemain di dalamnya. Sayangnya suatu hari banyak pemain menghilang tanpa jejak dalam game tersebut.
Ketika beberapa bulan berlalu, satu persatu pemain berhasil kembali ke dunianya dengan selamat. Sayangnya monster dalam game juga ikut muncul sampai membuat kehancuran diberbagai belahan Bumi.
Semua tampak kacau, sampai pada akhirnya Raja Bertopeng datang. Ia membasmi berbagai monster dengan mudahnya sehingga masyarakat menaruh percaya pada dirinya.
29. The Descent of the Demonic Master

Author: | AZI, Wolbaek |
Artist: | Mayolang |
Rilis: | 2019 |
Gang Jinho hidup penuh dengan penyesalan yang menuntunnya untuk mengakhiri hidup. Namun ia hidup kembali dalam tubuhnya di masa lalu.
Ia memiliki tiga kehidupan, dimana ia hidup sebagai seniman beladiri hebat di masa lalu, pecundang di hidup sebelumnya, hingga seorang pelajar di hidupnya yang sekarang.
Berbekal pengetahuan dari tiga kehidupannya yang lalu, ia berusaha memperbaiki hidupnya agar bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya. Tak berjalan dengan mulus, tentu hidupnya yang sekarang penuh dengan rintangan, mulai dari masalah kecil hingga besar.
30. Jungle Juice

Author: | HYEONG EUN |
Artist: | JUDER |
Rilis: | 2020 |
Jungle Juice adalah salah satu manhwa terbaik dengan gambar yang bagus. Bercerita tentang Suchan Jang, mahasiswa yang tiba-tiba berubah menjadi manusia capung.
Perubahannya itu terjadi karena efek dari semprotan yang ia gunakan untuk mengusir capung.
Berpikir bahwa kehidupannya akan berakhir jika masyarakat tahu kalau dia memiliki sayap, akhirnya bertemu dengan manusia yang bernasib sama dengan dirinya di dunia terpisah.
Mulai dari sana Suchan satu persatu menemukan sebuah misteri dari apa yang terjadi pada dirinya sendiri. Termasuk menemukan cara menghilangkan sayap yang ada ditubuhnya secara permanen.
31. The Great Mage that Returned After 4000 Years

Author: | Barnicle, Nakhasan |
Artist: | KD-DRAGON, REDICE Studio |
Rilis: | 2020 |
Sama seperti kisah manhwa pada umumnya yang menjalani hidup kedua, manhwa terbaik satu ini juga memiliki jalan cerita yang sama.
Lucas Traumen adalah archmage terhebat dalam sejarah, namun ia dikutuk oleh Demigod hingga menghabiskan sisa kehidupannya sampai kehilangan akal sehat.
Setelah 4000 tahun lebih berlalu, ia hidup kembali dalam tubuh pria malang bernama Frei Blake. Frei adalah siswa lemah di Akademi Penyihir Westroad yang bergengsi.
Lucas dengan tubuh barunya mulai berusaha meningkatkan kekuatannya sekali lagi untuk bisa membalaskan dendamnya terhadap Demigod.
32. Mercenary Enrollment

Author: | YC |
Artist: | Rakhyun |
Rilis: | 2020 |
Yu Ijin hidup di negara asing setelah kehilangan kedua orangtuanya karena kecelakaan pesawat. Ia dipaksa menjadi tentara bayaran agar bisa bertahan hidup.
Ketika ia kembali ke rumah setelah sepuluh tahun lebih berlalu, kehidupannya berubah total. Dimana dahulu ia hidup dalam lingkungan pertempuran, kini ia hidup penuh dengan damai bersama saudari dan kakeknya.
Sayangnya kehidupannya sekarang penuh dengan bayang-bayang masa lalunya ketika masih menjadi tentara bayaran. Bahkan berbagai masalah terus berdatangan, walau nyatanya sangat mudah ia selesaikan.
33. Noblesse

Author: | Son JeHo |
Artist: | Lee Gwang-Su |
Rilis: | 2007 |
Noblesse adalah manhwa terbaik yang populer di LINE Webtoon, menceritakan kisah Rai yang terbangun dari tidur selama 820 tahun dan menjalani kehidupannya sebagai siswa sekolah menengah.
Setiap hari kehidupannya tak jauh dari masalah yang disebabkan oleh organisasi misterius yang dikenal sebagai Unions.
34. The Black June

Author: | Doxx |
Artist: | Doxx |
Rilis: | 2016 |
Salah satu manhwa terbaik drama berjudul The Black June ini menceritakan tentang seorang Exorcist bernama Philip yang harus menyelesaikan berbagai kasus yang disebabkan oleh Lucifer.
35. The Beginning After The End

Author: | TurtleMe |
Artist: | Fuyuki23 |
Rilis: | 2018 |
Raja Gray meninggal dengan sangat misterius, lalu ia terlahir kembali sebagai anak bernama Arthur Leywin. Ia mulai menjalani hari-harinya untuk memperbaiki kesalahan masa lalu.
36. Solo Bug Player

Author: | Cheongcho, Inkhead |
Artist: | Kimint, Odungdung |
Rilis: | 2020 |
Solo Bug Player menceritakan kisah tentang Shin Taepung yang dimana meninggal karena kecanduan game dan tersadar hidup kembali dalam tubuh raja tamak dalam dunia game yang ia mainkan.
Sekarang ia hidup sebagai Jared, raja yang banyak melakukan kesalahan setelah kematian ayahnya. Shin tentu harus memperbaiki satu persatu kesalahan yang Jared lakukan dengan cara menjadi sosok raja yang baik bagi masyarakat sekitar.
37. True Beauty

Author: | Yaongyi |
Artist: | Yaongyi |
Rilis: | 2018 |
Setelah menonton video kecantikan secara online, gadis kutu buku pemalu pada akhirnya menguasai seni make-up, membuat dirinya menjadi gadis paling cantik disekolahnya sendiri.
Tentu kecantikannya membuat banyak pria jatuh hati, sayangnya agar situasi tersebut tidak berubah, ia harus merahasiakan wajah aslinya tanpa make-up dari murid-murid disekolahnya.
38. You at First Sight

Author: | Ischae |
Artist: | Ischae |
Rilis: | 2016 |
You at First Sight adalah manhwa terbaik romantis yang menceritakan Yechan, seorang penjaga toko yang bisa membaca pikiran orang lain hanya dari melihat wajah mereka.
Kemampuannya tersebut membuatnya sulit bersosialisasi sampai akhirnya dikucilkan. Suatu hari di toko, ia bertemu dengan pekerja kantoran yang tidak bisa Yechan baca pikirannya untuk pertama kalinya.
Tentu hal tersebut membuat Yechan penasaran, hingga ia mulai berusaha untuk mendekati pekerja kantoran tersebut. Mencari tahu misteri apa yang membuat Yechan tak bisa baca pikiran pekerja itu sampai timbul perasaan cinta dari keduanya (atau hanya sepihak?).
39. Girls of the Wild’s

Author: | Hun |
Artist: | Zhena |
Rilis: | 2011 |
Manhwa ini bercerita kisah Jaegu Song, remaja yang berjuang merawat saudara kandungnya yang masih kanak-kanak, ia mendaftar beasiswa di Wilds High School, sekolah swasta khusus perempuan yang terkenal karena juara beladirinya.
40. Our Office Story

Author: | KIM Jane, Palmeiro |
Artist: | REDICE Studio, Wasakbasak |
Rilis: | 2020 |
Our Office Story adalah salah satu manhwa terbaik romantis yang sudah tamat, menceritakan kisah percintaan dalam satu kantor yang sama. Manajer Son bertemu dengan Manajer Ahn, kolega yang umurnya lebih tua namun memiliki aura menawan.
Ketika Son ingin mendekati Ahn, ia tersadar bahwa Ahn sudah pernah menikah sebelumnya. Ahn yang masih bimbang karena kegagalan pernikahan sebelumnya sulit membuka hati kepada orang baru. Tentu cinta diantara mereka berdua terkadang sering berat sebelah.
41. Study Group

Author: | SHIN Hyungwook |
Artist: | RYU Seungyeon |
Rilis: | 2019 |
Study Group adalah salah satu komik manhwa terbaik yang memiliki latar cerita perkelahian dalam dunia sekolah.
Gamin adalah siswa yang gemar sekali belajar. Ia memiliki impian untuk bisa masuk ke Universitas terbaik.
Tak hanya belajar pelajaran sekolah, Gamin pun juga senang belajar bela diri yang ia pelajari dari berbagai sumber, termasuk dari buku.
Dalam sekolah barunya, Gamin bertemu kembali dengan Hankyeong, mantan tutornya ketika ia masih kecil.
Seakan dipersatukan oleh takdir, mereka berdua pun berniat membantu satu sama lain untuk mencapai impian mereka masing-masing.
Namun jalan panjang mereka tak semudah yang diharapkan, penuh rintangan dan lika-liku mulai dari lingkungan sekolah, antar geng, hingga menyeret ke dunia mafia.
42. True Education

Author: | CHAE Yong Taek |
Artist: | HAN Ga Ram |
Rilis: | 2020 |
Hwajin Na yang bekerja di Kementerian Pendidikan sangatlah kejam namun tegas. Ia memiliki gaya mengajarnya sendiri, terlebih ketika memberikan pelajaran kepada para pengganggu sekolah yang buruk sekalipun.
Dalam manhwa True Education ini memiliki banyak sekali latar cerita berbeda di setiap beberapa chapternya, semua dipisah sesuai dengan permasalahan ceritanya masing-masing.
Sedikit informasi tambahan, partner kerja Hwajin Na yang bernama Hanlim Lim adalah salah satu karakter yang muncul di manhwa Hanlim Gym. Semesta Manhwa True Education masih juga menyambung di semesta yang sama seperti manhwa Study Group dan Hanlim Gym.
43. SSS-Class Suicide Hunter

Author: | Neida, Sinnoa |
Artist: | Bill K |
Rilis: | 2020 |
Gong-ja Kim memiliki kemampuan yang bisa meniru kemampuan orang lain dengan cara mengorbankan nyawanya sendiri.
Awal cerita bermula ketika ia dibunuh oleh pemburu nomor satu berjuluk Kaisar Api. Uniknya insiden tersebut membuatnya mendapatkan keahlian yang bisa menyalin kemampuan orang lain setelah ia bangkit dari kematiannya.
Kemampuan unik Gong-ja Kim tersebut ia gunakan untuk mengatasi berbagai kompetisi yang ada dan naik ke puncak untuk menjadi hunter terbaik yang pernah ada.
44. My Dad Is Too Strong

Author: | GaebyeokS |
Artist: | Modain |
Rilis: | 2020 |
Lee Dojoon adalah seorang pegawai negeri yang terbawa ke dunia lain berlatar Murim dan kembali ke Bumi dengan keahliannya yang ia peroleh selama hidup di Murim, sebagai Iblis Surgawi.
Setelah kembali ke Bumi, Lee Dojoon ingin menjalani sisa hidupnya dengan damai, karena hari-harinya di Murim penuh dengan konflik dan pertumpahan darah.
Namun tiba-tiba ia terkaget karena tanpa kabar sedikitpun Lee Dojoon mendapatkan seorang putri entah dari mana.
Rekomendasi manhwa terbaik berjudul My Dad Is Too Strong ini memiliki cerita yang cukup santai untuk kamu ikuti, layaknya genre Slice of Life pada umumnya.
45. A Man’s Man

Author: | HA Neulso, KIM Tae-gung |
Artist: | Dogado |
Rilis: | 2020 |
Kalau kamu ingin tahu bagaimana rasanya kembali ke kehidupan masa muda ketika kamu sudah mencapai kesuksesan di masa tua, maka sangat disarankan untuk baca manhwa yang satu ini.
Menceritakan kisah Yuhyeon yang menjadi CEO muda di perusahaan Hansung (plesetan Samsung). Sebuah perusahaan elektronik yang sukses namun memiliki lingkungan kerja yang toxic (beracun), dimana penuh dengan kebusukan satu sama lain, termasuk dirinya sendiri.
Ketika ia berada dipuncak pada masa tuanya, tak ada siapapun yang menemaninya, bahkan untuk merayakan kesuksesannya. Istrinya saja meninggalkannya karena sudah tak sayang lagi.
Setelah minum-minum, ia bertanya-tanya apakah ia bisa mengubah masa lalu. Keesokan paginya ia tersadar dalam masa dimana 20 tahun lebih muda di awal karirnya.
Tak ingin membuat kesalahan yang sama, ia pun menjalani hari-harinya kembali saat ia masih belum menjadi apa-apa.
Kini ia secara perlahan meninjau kembali sekaligus memperbaiki hubungan yang rusak di masa lalu, kesalahan-kesalahan yang ia lakukan, dan momen-momen penting yang ia lalui.
46. The Live

Author: | Black Ajin |
Artist: | Ant Studio |
Rilis: | 2020 |
Manhwa The Live menceritakan kisah Yoonjae yang menjalani hari-harinya yang sangat menyedihkan setelah kehilangan istri dan putrinya.
Kemudian ia terkaget ketika melihat sebuah pesan yang bertuliskan “Kamu bisa melihatnya lagi”.
Di dunia paralel, ia harus mencapai waktu permainan yang tinggi agar bisa mendapatkan Cawan yang bisa mengabulkan satu permintaan.
Tak ingin menyianyiakan kesempatan, ia terus berusaha untuk menjadi pemburu terbaik agar bisa mendapatkan Cawan yang menjadi satu-satunya cara agar ia bisa bertemu kembali dengan istri dan putrinya.
47. Castle

Author: | Jeong Yeon |
Artist: | Jeong Yeon |
Rilis: | 2019 |
Castle adalah sebuah organisasi kejahatan yang sangat berkuasa di Korea Selatan. Kim Shin yang kembali ke kota Hoe-Am yang dipenuhi kejahatan, sesuai keinginan terakhir mentornya, Kang Min-Seong.
Kini Kim Shin dan rekan-rekannya kini mempertaruhkan nyawa mereka untuk menggulingkan sindikat tersebut.
48. Limit Breaker

Author: | Hongsil, Oh (II) |
Artist: | MIN0 |
Rilis: | 2020 |
Limit Breaker menceritakan kisah Kim Kibong yang terjebak dalam Tes Kebangkitan selama 3000 tahun karena sebuah insiden yang tidak normal.
Setelah 10 tahun berlalu di dunia nyata, Kim Kibong kembali. Terkaget karena dunia sudah dikuasai oleh para monster, kini Kim Kibong dengan levelnya yang maksimal berusaha untuk memulihkan dunia dengan menghabisi para monster yang ada.
49. I Shall Live As a Prince

Author: | Dopamine, Kusa |
Artist: | Kim Tae-Hyung |
Rilis: | 2020 |
I Shall Live As a Prince adalah salah satu manhwa terbaik yang sudah tamat. Menceritakan seorang pria Korea yang menjalani kehidupan biasa kaget karena dilahirkan kembali sebagai pangeran agung di Dinasti Joseon.
Tak hanya sebagai pangeran, ia pun juga menjadi adik dari Raja Yeonsan, salah satu raja paling kejam dalam sejarah Joseon.
Tetapi dengan usaha besar pemuda tersebut, sejarah perlahan mulai berubah. Semua usaha ia mulai dari mengubah sifat Raja Yeonsan yang kejam menjadi lebih sabaran.
50. Perfect Surgeon

Author: | Moedal, Wan.Z (Redice Studio) |
Artist: | YELLO |
Rilis: | 2022 |
Salah satu rekomendasi komik manhwa terbaik yang memiliki cerita di dunia kedokteran berjudul Perfect Surgeon ini memiliki alur yang seru untuk kamu baca.
Menceritakan kisah pemuda yang selalu teringat kisah sedih ayahnya yang meninggal karena kelalaian medis.
Sejak saat itu ia menetapkan tujuan untuk menjadi ‘Dokter yang Sempurna’ yang tidak pernah memperlakukan pasiennya dengan buruk.
Sayangnya kenyataan tak seindah impiannya. Ibunya terkena penyakit yang tak dapat disembuhkan dan membutuhkan banyak uang, hingga membuatnya berhenti magang di rumah sakit universitas dan berubah menjadi dokter kulit yang lumayan laris.
Sementara ia menghentikan impiannya karena kerasnya kenyataan yang ia terima, tiba-tiba sebuah A.I mendatanginya dan memberikan kesempatan sekali lagi untuk memulai impiannya menjadi dokter sempurna.
51. Dungeon Reset

Author: | Daul |
Artist: | Ant Studio |
Rilis: | 2020 |
Kehidupan Dawoon menjadi rumit setelah ia dipanggil ke Dungeon dimana ia harus memainkan peranan yang sangat mematikan, mengalahkan monster jahat yang sangat berbahaya dan mengancam jiwa.
Ketika ia terjatuh dalam jebakan dan bertahan setelah sebuah glitch reset dalam game, ia mulai memperoleh kemampuan yang acak namun sangat membantu.
Kini Dawoon dituntut untuk lebih kreatif menggunakan keahlian tersebut agar bisa kembali ke rumah. Tak sendirian, ia pun ditemani dengan asisten haus darah dan tupai tanah yang menggemaskan dalam perjalananan.
52. Return to Player

Author: | INDEX, UMKY |
Artist: | SEHON |
Rilis: | 2020 |
Sekelompok Dewa membuat sebuah permainan sadis dimana semua orang di Bumi dipaksa membunuh para monster yang mereka kirim hanya sebagai permainan kesenangan mereka.
Sehan Kim adalah satu-satunya orang yang selamat dari permainan tersebut. Ketika ia diberikan kesempatan untuk kembali ke masa lalu, ia memulai permainan kedua dan bertekad untuk mengubah jalan permainan dengan tujuan utamanya adalah mengalahkan para dewa di permainan mereka sendiri.
53. I Level Up, by Eating! (Gourmet Gaming)

Author: | PARK Mingyu |
Artist: | Coge |
Rilis: | 2020 |
Manhwa satu ini terbilang cukup unik, karakter utama terserang penyakit langka yang membuatnya kekurangan bulimia.
Ia harus mengatur porsi makannya untuk bisa bertahan hidup, namun harapannya setiap hari selalu saja redup.
Ketika ia berkonsultasi, dokter menyarankan untuk memainkan game realistis berjudul Athens, dimana ia bisa makan sepuasnya tanpa menambah berat badan.
Ia pun memainkan game tersebut untuk menyelamatkan hidupnya, namun juga mengalami peningkatan level kekuatan yang sangat cepat tanpa melakukan apa-apa selain makan.
54. Guard Pass

Author: | Oh Son Do Son |
Artist: | Oh Son Do Son |
Rilis: | 2021 |
Guard Pass menceritakan kisah Lim Sejun yang memiliki tubuh gemuk dan suka makan. Ia memiliki teman terbaik bernama Seo Hajin yang selalu belajar Jiujitsu untuk melindungi Sejun sejak kecil.
Suatu hari Sejun menemukan Hajin dalam kondisi parah, dimana ia mengalami cedera lutut dan trauma psikologis yang serius.
Usaha Sejun dengan bantuan polisi pun tak membuat banyak kemajuan, sehingga ia mencoba mencari pelakunya sendiri. Sayangnya ia dikalahkan oleh berandalan yang mempelajari Jiujitsu lebih baik dari dirinya.
Tiga bulan berlalu, kini Sejun mulai berubah, ia mempalajari Jiujitsu dengan serius sambil menurunkan berat badannya.
Semua itu ia lakukan demi mencari kelompok yang bertanggung jawab atas trauma yang Hajin alami.
55. How to Live as a Villain

Author: | Gam Sakeu |
Artist: | Lee Masik |
Rilis: | 2021 |
Manhwa satu ini menceritakan kisah Seonghoon yang tiba-tiba terjatuh ke dunia fantasi untuk berpartisipasi dalam permainan Dewa.
Dunia tersebut memiliki tampilan yang mirip seperti game RPG pada umumnya. Tak sendirian, Seonghoon juga ditemani oleh pemain-pemain lain yang saling bekerja sama maupun saling membunuh untuk mencapai tujuannya masing-masing.
Seonghoon yang cerdik namun tanpa bakat menggunakan trik jahat dan kasar untuk menjadi seorang pemain terbaik dan kuat di dunia tersebut.
56. Great Terror Resurrection

Author: | Han Dong-woo |
Artist: | Go Jin-Ho |
Rilis: | 2020 |
Great Terror Resurrection adalah crossover manhwa terbaik yang wajib kamu baca. Karakter utamanya datang dari manhwa Terror Man dan Revival Man. Cerita berpusat pada sumber kejahatan baru yang sangat berbahaya.
Min Jung-woo memiliki kemampuan untuk melihat kemalangan seseorang, dan Seok-hwan mampu bangkit kembali setelah mati.
Kedua pahlawan tersebut memiliki tujuannya masing-masing dalam menyelamatkan dunia, namun dengan cara-cara yang tak biasa. Semua dilakukan untuk menjadi seorang pemenang yang terakhir.
57. Boss in School

Author: | LEE Hoon Young |
Artist: | KIM Ui-Gwon |
Rilis: | 2017 |
Seth Kwon terlahir sebagai pejuang bermental baja dan jago berkelahi. Namun karena janjinya dengan ibunya, ia memutuskan untuk berhenti berkelahi bahkan untuk membela diri.
Namun semuanya berubah ketika ayahnya meninggal dan meninggalkan pesan berupa “Jangan sampai kamu kalah”. Membuat Seth Kwon kembali menjadi dirinya lagi. Penuh ambisi menjadi penguasa di lingkungan yang ia tinggali, termasuk sekolahnya.
58. A Useless Villain

Author: | HEEN Yeoul |
Artist: | LEE Changjun |
Rilis: | 2021 |
Dongjin Kim mungkin terlihat seperti siswa pada umumnya, namun dibalik tampilannya ternyata dia adalah penjahat psikis kuat yang bertujuan untuk memusnahkan umat manusia.
Walaupun kuat, ada sesuatu yang janggal di hidupnya. Setiap ia membunuh manusia, ia terlempar kembali ke masa lalu.
Terperangkap di perputaran waktu, Dongjin pun mencoba mencari pelakunya dengan cara membunuh satu persatu orang disekitarnya.
Namun usahanya tentu tidaklah semudah yang ia kira, ada juga orang-orang kuat lainnya yang nantinya akan menghalangi rencana Dongjin dalam membunuh umat manusia.
59. Quest Supremacy

Author: | Yu Nuni |
Artist: | TAEWAN |
Rilis: | 2021 |
Kim SooHyun adalah siswa sekolah biasa yang tak terlalu pandai dalam mata pelajaran maupun berkelahi, bahkan penampilannya pun tak begitu menarik.
Tiba-tiba suatu hari ia melihat sebuah jendela khas game RPG di depan matanya. Setelah diberikan sebuah Sistem entah dari mana, ia pun menjelma menjadi seseorang layaknya pahlawan yang menghadapi berbagai tantangan di hidupnya.
60. The World Is Money and Power

Author: | Han Dong-Woo |
Artist: | LEE Do Hee |
Rilis: | 2018 |
Gunwoo Dahn memiliki tujuan untuk menggulingkan hukum sekolah menengah barunya, dimana pewaris chaebol generasi ketiga yang kaya lebih berkuasa disana.
Dengan bakat dan keberuntungan, Gunwoo pun mencoba menertibkan hukum-hukum di sekolahnya dan mengalahkan keluarga Taekyeong Oh.
61. I Can See Your Death

Author: | Danhn, ZANZA |
Artist: | ZANZA |
Rilis: | 2022 |
Setelah mengalami kecelakaan, Eshana Ash mendapatkan sebuah kekuatan yang mampu melihat umur seseorang, termasuk tanggal dan tanda kematian orang tersebut.
Jika hurufnya hitam, Eshana bisa membantu menyelamatkan orang tersebut dari bahaya. Namun jika yang lain, maka Eshana akan dihadapkan dengan rintangan berat saat menyelamatkan seseorang.
62. Aire

Author: | Seoli |
Artist: | Team Seori |
Rilis: | 2020 |
Manhwa Aire menceritakan seseorang yang memulai petualangan untuk menemukan kekuatan ratu yang hilang. Memulai perjalanan dengan menghadapi berbagai rintangan dari musuh yang berbahaya.
63. Doctor’s Rebirth

Author: | Tae Sun |
Artist: | Dobin |
Rilis: | 2021 |
Doctor’s Rebirth menceritakan seseorang yang pergi keluar negeri untuk menjadi sukarelawan medis, namun terseret dalam perang saudara dan dibunuh oleh tentara pemberontak. Tersadar kembali dalam wujud anak kecil.
64. Reformation of the Dadbeat Noble

Author: | Doip, Second Star |
Artist: | Dodomoon |
Rilis: | 2021 |
Airn Pareira adalah anak laki-laki yang sering tidur karena ingin lari dari kenyataan yang kejam baginya, dimana ia sering diejek pecundang oleh banyak orang, lucunya ia tak ingin merubah hidupnya sendiri.
Suatu ketika ia bermimpi menjadi seorang pendekar pedang, dan di mimpi tersebut ia merasa sangat berbakat dalam mengayunkan sebuah pedang, bahkan merasa ia telah berlatih selama puluhan tahun.
Tersadar dari mimpi, tiba-tiba Airn Pereira merasa bahwa mimpi tersebut adalah nyata layaknya sebuah pesan untuknya agar mau mengubah hidup untuk menjadi anak berbakat yang pemberani dan juga kuat.
65. Reverse Villain

Author: | Gondrigogo, Han Yeo-Leum |
Artist: | Hamok |
Rilis: | 2020 |
Jung-woo terjebak dalam siklus reinkarnasi bersama dengan musuh bebuyutannya, Shin-Ryong. Sayangnya disetiap reinkarnasi, ia selalu kalah oleh Shin-Ryong.
Pada reinkarnasi keenam kalinya, ia dilahirkan ke dunia modern. Karena tak ada Murim di dunia modern, tujuan Jung-woo yang awalnya menjadi penakluk Murim berganti dengan tujuan yang lain.
66. Heavenly Demon Instructor

Author: | Hwabong, Kim Jaka |
Artist: | Jodol |
Rilis: | 2021 |
Ketika sebuah bencana Portal Impact melanda Bumi, menyebabkan Park Hyunsoo kehilangan kedua orang tuanya di depan matanya sendiri. Satu-satunya anggota keluarga yang tersisa adalah adiknya yang masih tak sadarkan diri.
Untuk melindungi adiknya, ia mulai melakukan yang terbaik namun sebagai pendukung yang tak berdaya bahkan selalu dalam pandangan hina orang-orang.
Ketika kesedihan datang, muncul seseorang yang ingin membantu, bernama Chungyeong. Ia adalah master bela diri murim yang telah melakukan perjalanan waktu untuk datang mengajar seni bela diri ke Hyunsoo.
67. Murim Login

Author: | Zerobic |
Artist: | Jang Cheol-Byuk |
Rilis: | 2020 |
Jin Tae-Kyung adalah seorang hunter berperingkat rendah di game VR dunia Murim. Ia tak sengaja masuk ke dalam permainan tersebut.
Setelah banyak rintangan yang ia lalui, Tae-Kyung mampu melarikan diri dari dunia tersebut. Kekuatan dan keterampilan yang ia kuasai di dunia Murim dapat dibawa kembali ke dunia nyata.
Lucunya ia kembali lagi ke duia Murim karena sangat rindu dan peduli dengan teman-teman NPC-nya di game VR tersebut.
68. Player Who Can’t Level Up

Author: | GaVinGe, Parrot Kim |
Artist: | Park Jungjae, Parrot Kim, Studio Khit |
Rilis: | 2021 |
Kim Kigyu menerima undangan menjadi hunter, namun memiliki kesulitan melewati level 1. Bahkan seberapa keras ia mencoba, levelnya tak pernah naik.
Ketika ia menemukan kemampuannya untuk bisa terhubung dengan “Ego” dan meningkatkan statistiknya, petualangan baru di hidupnya pun menjadi lebih menarik.
Kigyu kini mendapatkan lebih banyak kesempatan yang menantang, ia mulai melewati berbagai hambatan, musuh, dan rintangan sambil memberikan contoh bahwa peringkat atau level bukanlah segalanya dalam menjadi yang terbaik.
69. The Return of the Disaster Class Hero

Author: | HEATS, REDICE Studio |
Artist: | BGMan |
Rilis: | 2021 |
Dahulu kala ada seorang pahlawan kuat yang tinggal di Bumi, namun ia sudah lama meninggal. Ada beberapa orang yang bertanya-tanya, apakah ia akan kembali? Ketika 20 tahun berlalu, ia benar-benar kembali.
70. A.I Doctor

Author: | Saniga Han, ZAINO |
Artist: | Kukyu |
Rilis: | 2021 |
Sebuah A.I bernama Baruda diciptakan untuk mendiagnosis sesuatu. Di sisi lain ada Lee Soohyuk, seorang dokter yang bekerja dengan Baruda.
Suatu ketika mereka terkena ledakan misterius yang menyebabkan Lee Soohyuk kehilangan kesadaran. Terbangun, ia langsung melihat Baruda di dalam pikirannya.
Akibat insiden tersebut, hidup mereka berdua menjadi tak terpisahkan. Berdamai dengan takdir, mereka pun bekerja sama saling membantu dalam bidang kedokteran, khususnya mendiagnosis penyakit pasien.
Baruda yang mulai pembelajaran dalam mendiagnosis, Lee Soohyuk yang bertujuan menjadi ahli bedah saraf terbaik, mereka sama-sama berjuang dengan impiannya masing-masing.
71. Reality Quest

Author: | Lee Joowoon |
Artist: | Taseung |
Rilis: | 2021 |
Manhwa aksi terbaik berikut ini menceritakan kisah Ha Do-wan yang sialnya meninggal karena kelelahan setelah hampir seminggu lebih bermain game.
Namun ia dibangkitkan kembali ke situasi ruangan kelas yang sama satu minggu sebelum ia meninggal.
Uniknya, kali ini hidup Do-wan terbantu dengan kekuatan yang ia peroleh setiap ia menyelesaikan suatu misi yang diberikan oleh sistem di depan matanya.
Apapun misi yang Do-wan peroleh harus ia selesaikan, sehingga ia bisa mendapatkan sebuah items yang bisa digunakan untuk memperoleh kemampuan terbaik yang lain. Kemampuan tersebut kebanyakan adalah kemampuan bertarung.
Kemampuan Do-wan pun seiring cerita berjalan terus bertambah, membuat Do-wan menjadi seorang pria yang memiliki kemampuan bertarung yang hebat.
72. Death’s Game (I Will Die Soon)

Author: | Lee Wonsik |
Artist: | GGULCHAN |
Rilis: | 2019 |
Yijae Choi memutuskan untuk bunuh diri ketika kesulitan kehidupannya tak bisa tertolongi lagi setelah ia lama menganggur, ditinggal mantan pacarnya, hingga kehilangan seluruh tabungan karena penipuan bitcoin.
Ketika ia tiba di akhirat, ia didatangi oleh kematian itu sendiri, menghukum Yijae dengan membangkitkan kembali Jiyae ke kehidupan lainnya dengan tubuh orang lain.
Permainannya simple, jika Yijae bisa selamat dari kematian di kehidupan lainnya, ia bisa datang kembali memperbaiki kehidupannya di masa lalu. Namun bagiamana cara Yijae menghadapi kehidupan lain di tubuh orang lain?
73. Manager Kim

Author: | Toy |
Artist: | Jeong Jong-taek |
Rilis: | 2021 |
Kim adalah seorang ayah tunggal sekaligus seorang manager dari sebuah perusahaan. Namun ada rahasia di kehidupan masa lalunya, ia adalah salah satu anggota dari operasi hitam.
Ketika putrinya yang bernama Minji hilang, ia langsung mencari tahu segala informasi, membuatnya bertindak layaknya ia ketika masih beroperasi sebagai anggota operasi hitam.
Segala rintangan yang ia hadapi ia selesaikan dengan mudahnya, sampai putrinya bisa ditemukan dan diselamatkan.
74. The Bully In-Charge

Author: | GRIMZO |
Artist: | GRIMZO |
Rilis: | 2022 |
Kwon Daegun adalah seorang yang putus sekolah, namun ia sedang mempersiapkan ujian kualifikasinya sambil juga bekerja paruh waktu di sebuah toko.
Ketika ada keributan di depan toko tempat ia bekerja, Daegun mampu menyelesaikan keributan tersebut dengan kekuatan bertarungnya.
Tahu kemampuan Daegun, ia kemudian ditawari sebuah proyek yang disebut The Bully In-Charge, dimana tugasnya membasmi siswa-siswi yang nakal dan mengganggu aktivitas sekolah.
Ia pun menerima tawaran tersebut, dan kini kembali lagi memasuki sekolah menengah untuk belajar sekaligus membasmi kenakalan siswa-siswi yang membuat onar di sekolahan.
75. The 18 Years Old Spy

Author: | Team Honey |
Artist: | Kim Joo-in |
Rilis: | 2022 |
Ini adalah manhwa aksi terbaru yang mengisahkan mata-mata yang masih berusia 18 tahun. Ia bernama Hajin, seorang yatim piatu yang dilatih di Korea Utara sejak masih kecil.
Ia dikirim ke Korea Selatan untuk menjadi mata-mata dari operasi tersembunyi. Namun ia tak ingin dimanfaatkan, sehingga setibanya di Korea Selatan, ia bertindak sesuka hatinya tanpa harus menaati perintah dari ketua di Korea Utara.
76. Existence

Author: | Gwang Jin |
Artist: | Kim Kyeong-jun |
Rilis: | 2022 |
Nah kalau manhwa seru satu ini memiliki cerita reinkarnasi, namun uniknya tidak dalam bentuk satu mahkluk, melainkan banyak makhluk.
Suatu makhluk bereinkarnasi berjuta-juta kali mulai dari zaman dinosaurus hingga manusia.
Ketika ia bereinkarnasi menjadi binatang, ia selalu merasa marah karena perbuatan manusia yang semena-mena terhadap banyak binatang, sehingga membuatnya menjadi membenci manusia.
Namun sayangnya reinkarnasi terakhirnya adalah menjadi manusia. Ia pun dipaksa untuk mempelajari bagaimana kehidupan manusia sambil menyusun rencananya untuk memusnahkan umat manusia dari muka bumi.
Ini adalah kisah Lee Jain, entitas aneh yang bereinkarnasi menjadi manusia. Disini kamu pembaca akan disuguhkan banyak cerita yang mengharukan sekaligus seru.
77. Maybe Meant To Be

Author: | Honeyskein |
Artist: | Damcho |
Rilis: | 2022 |
Ketika orang yang sudah berumur 30 keatas dan ditekan untuk segera menikah oleh kedua orang tuanya, siapa yang tak merasa resah bukan?
Jalan keluarnya? Ya cari orang yang mau menjadi pasangannya. Namun apakah bisa terjadi secara langsung? Bisa! Dan cerita seperti itu tersaji pada manhwa atau webtoon romantis seru berjudul Maybe Meant To Be satu ini.
Jia Han adalah seorang pekerja lepas yang ditekan untuk menikah oleh orang tuanya, seketika ia bertemu Mincheol Jin yang juga merasakan hal yang sama.
Saat keduanya mengobrol terkait permasalahan mereka, seketika ide unik muncul, yaitu menikah langsung agar tidak terus menerus ditekan menikah oleh kedua orang tua mereka.
Alhasil? Mereka menikah secara kontrak. Namun sepanjang mereka tinggal bersama, ada banyak momen yang akan mengubah hati mereka berdua, apakah akan menjadi perasaan cinta? Jawabannya bisa kamu temukan saat kamu baca manhwanya.
78. Reaper of the Drifting Moon

Author: | Mogin, Woo-Gak |
Artist: | INKYO |
Rilis: | 2022 |
Manhwa seru satu ini menceritakan kisah Pyo Wol, seorang yatim piatu yang diculik oleh seorang pria dan dimasukan ke dalam ruang gelap dengan cahaya yang terbatas.
Selama beberapa bulan bertahan hidup, Pyo Wol pun akhirnya berhasil keluar dari ruang gelap tersebut.
Seketika ia langsung menyadari bahwa dirinya bukan satu-satunya anak yang diculik saat semua pintu ruangan dibuka seluruhnya.
Sekelompok orang bertopeng pun muncul dengan dalih menjadikan anak-anak yang diculik tersebut sebagai senjata manusia layaknya seorang assassin.
Hari demi hari, bulan demi bulan, ketika Pyo Wol berhasil menjadi seorang pembunuh yang berpengalaman, ia pun mulai merencanakan balas dendam kepada kelompok bertopeng yang telah menculiknya itu.
79. Unreachable Girl

Author: | Seok-Woo |
Artist: | Seok-Woo |
Rilis: | 2020 |
Manhwa atau webtoon romantis satu ini menceritakan perjuangan pemuda yang mencoba menjaga perempuan penyendiri dari kerasnya lingkungan yang ia hadapi.
Gabin adalah seorang gadis penyendiri yang sering diintimidasi oleh siswa lain, bukan berarti ia lemah, namun ia memiliki kepribadian yang galak.
Ketika Tae-ung, pria yang disewa $500.000 oleh keluarga Gabin untuk menjaga Gabin datang ke sekolah dan menemani kesehariannya, kehidupan Gabin pun hari demi hari menjadi lebih berwarna.
Tentu banyak drama dari perjalanan mereka berdua untuk menjadi akrab, dan drama-drama tersebut membuat cerita di manhwa satu ini seru untuk kamu baca.
80. Reborn Rich

Author: | JP, SK |
Artist: | BG |
Rilis: | 2022 |
Hyeonwoo merasa dirinya dikhianati setelah bekerja dari bawah hingga mencapai puncak namun pada akhirnya dieliminasi dengan cara dibunuh oleh Grup Soonyang.
Namun ketika ia bersiap menghadapi kematiannya, seketika ia terbangun dalam tubuh Dojun Jin, cucu bungsu dari pendiri grup Soonyang.
Ia kembali ke masa lalu dalam tubuh Dojun kecil dan diberikan kesempatan kedua untuk membalas dendam terhadap kerabatnya yang jahat sesama penghuni grup Soonyang.
81. Hanlim Gym

Author: | Hyeseong |
Artist: | LEE Sukjae |
Rilis: | 2020 |
Yeongha yang baru saja pindah sekolah beberapa hari setelahnya langsung menjadi pria paling tangguh di sekolah tersebut, bahkan menjadi penguasa.
Tapi gelar penguasa itu pupus ketika ia tak mampu melawan Suho Kang, juara PVP yang mengalahkan Yeongha dan para bawahannya.
Yeongha pun memutuskan bergabung dengan PVP untuk bisa membalaskan dendam kekalahannya pada Suho Kang. Mereka berdua pun menjadi rival dalam gym yang mereka ikuti.
Namun siapa sangka beberapa tahun setelah kejadian di manhwa Hanlin Gym ini, Yeongha muncul kembali sebagai paman dari Gamin Yoon dalam manhwa Study Group.
82. Poison Dragon: The Legend of an Asura

Author: | Sinieo |
Artist: | Ant Studio |
Rilis: | 2021 |
Jin Ja Gang adalah satu-satunya orang yang selamat dari insiden pembantaian sekte Medis.
Tertangkap dan disiksa, siapa sangka penyiksaannya dengan berbagai racun oleh tersangka pembantaian sektenya membuat Jin Ja Gang kebal terhadap racun.
Ia dalam keputusasaan terus berlatih berbagai jurus untuk membalaskan dendam kepada orang yang membasmi sektenya.
Memiliki kemampuan dalam hal racun meracun, Jin Ja Gang pun terus mencari cara untuk membalaskan dendam sambil menemukan hidup bahagia yang selalu ia inginkan dari dulu.
83. Infinite Mage

Author: | Kimchi Woo, Kiraz REDICE Studio |
Artist: | Themis |
Rilis: | 2022 |
Manhwa terbaik bertema dunia sihir berjudul Infinite Mage satu ini menceritakan kisah anak yang ditinggalkan di sebuah kandang saat baru lahir.
Anak tersebut bernama Shirone, ia dibesarkan oleh rakyat jelata. Walaupun begitu, ia memiliki kemampuan yang jauh diatas rata-rata walaupun ia tak menyadarinya.
Ketika takdir menuntunnya kepada sekolah sihir, beberapa tahun setelahnya, Shirone pun mendapatkan kesempatan untuk bisa sekolah disana.
Sayangnya statusnya yang seorang rakyat jelata membuat kehidupan Shirone tak selancar seperti murid kebanyakan yang lahir sebagai bangsawan.
Disinilah kisah seru Shirone dalam menemukan teman, rival yang bersahabat, hingga seseorang yang ia pedulikan di dalam dunia sihir dalam manhwa Infinite Mage.
84. This Is The Law

Author: | Inus Studio |
Artist: | LEE Kye-won |
Rilis: | 2021 |
Kehidupan Noh HyungJin sebagai pengacara sukses tak berjalan dengan baik, hidupnya berakhir setelah dibunuh dengan kejam oleh Badan Intelijen Nasional.
Ketika ia bangun kembali, Noh kembali ke masa lalu. Ia ditugaskan oleh Kaisar YeomRa untuk memberantas kejahatan dan korupsi di muka bumi.
Kekuatan yang diberikan oleh Kaisar YeomRa membuat pekerjaan Noh Hyungjin sebagai pengacara kembali menjadi lebih mudah.
This Is The Law adalah manhwa yang menceritakan kisah lika-liku dunia pengacara yang tentunya dibumbui banyak sekali drama. Buatmu para pembaca, pastinya betah deh baca manhwa satu ini.
85. Lookism

Author: | Park Tae Jun |
Artist: | Park Tae Jun |
Rilis: | 2014 |
Daniel adalah seorang penyendiri yang tidak terlalu menarik, suatu ketika ia terbangun dalam tubuh yang berbeda.
Kini ia menjadi tampan, keren, bahkan kuat. Sehingga hidup Daniel menjadi lebih seru dibandingkan hidup sebelumnya.
Tapi apakah permanen atau hanya sementara? Disanalah lika-liku masalah pergantian tubuh Daniel yang menuntunnya ke berbagai masalah-masalah baru.
Di tubuh biasa ia hanya melakukan sebisanya, namun ditubuh barunya ia bisa melakukan apa yang tidak bisa ia lakukan sebelumnya.
86. My School Life Pretending To Be a Worthless Person

Author: | Ppilippala, Sand Fairy |
Artist: | Todac_s |
Rilis: | 2022 |
Park Jinsong bertahun-tahun selalu menderita penghinaan dari orang lain bukan berarti ia lemah, hanya saya ia terus menjalani hidup dengan menganggap dirinya sebagai peringkat F yang tak berharga.
Apa yang tak diketahui orang lain adalah ia memiliki jiwa yang membunuh. Karena itu lah ia selalu memendam kemampuannya agar ia bisa mengendalikan niat membunuhnya.
87. Housekeeper

Author: | Chae Yong-Taek |
Artist: | Yuhyun |
Rilis: | 2019 |
Manhwa ini menceritakan kisah Robot AI yang melawan semua manusia untuk menyelamatkan seorang manusia.
Sayangnya ketika seorang manusia yang ia lindungi berubah menjadi zombie, robot AI bernama Hasty pun tetap melindunginya.
Di manhwa ini kamu akan disuguhkan perjuangan Hasty dalam melindungi masternya sambil berjuang melawan para zombie, manusia yang jahat, hingga Pemerintah Dunia.
88. Dungeons & Artifacts

Author: | Zero Water |
Artist: | UMKY |
Rilis: | 2020 |
Stetch Atelier ditipu oleh orang yang memperkerjakannya dan mengaktifkan kutukan fatal terhadapnya. Tapi bukannya mati, Stetch justru dibangkitkan oleh artefak hidup.
Artefak tersebut pun menawarinya balas dendam. Tapi sayangnya tak langsung diterima, Stetch menahan tawaran tersebut untuk memulai perjalanannya ke ruang bawah tanah.
Sambil menerbu monster, sambil juga mencari teman baru di sepanjang jalan petualangannya.
89. Be The Actor

Author: | Gogwang, Kim Haema |
Artist: | Doosi |
Rilis: | 2022 |
Manhwa terbaik satu ini mengisahkan kisah Jang Young-guk, seorang aktor pendukung terbaik yang merasakan shok berat ketika mengetahui ibunya meninggal.
Penuh rasa menyesal, sedih, hingga frustasi atas kematian ibunya, Jang Young-guk pun memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.
Pada saat terbangun kembali, ia kembali ke waktu masa kecilnya dulu, sambil merasa terheran kenapa ia bisa kembali ke masa lalu setelah ingin mengakhiri hidupnya sendiri.
Tak ingin berakhir sama seperti dirinya di masa depan, Jang Young-guk pun bertekad untuk memperbaiki seluruh masalahnya sambil menjalani kehidupan bahagia bersama ibunya yang masih hidup.
90. Academy’s Undercover Professor

Author: | Sayren, Tana |
Artist: | WAG |
Rilis: | 2022 |
Ini adalah kisah seorang yang selalu menyamarkan identitasnya dalam Akademi Ceoren. Machiavelli, Gerrad hingga Profesor Ludger Cherish.
Semua nama hanyalah samaran, Ludger Cheris yang asli sudah meninggal di kereta ketika ada serangan dari kelompok tertentu.
Ia menggunakan identitas tersebut untuk bisa terlibat dalam sebuah agenda rahasia. Ia selalu berhati-hati agar tidak tertangkap oleh pihak akademi dan perkumpulan rahasianya.
91. The Lord’s Coins Aren’t Decreasing?!

Author: | HONG Dae Eui, Mokhyeon |
Artist: | Teurubereu |
Rilis: | 2021 |
Aaron Steelegard mendapati dirinya dalam masalah, nyawanya diambil dan kekayaannya pun ikut dicuri.
Ketika ia terbangun, ia kembali ke dirinya yang lebih muda, namun dipersenjatai dengan kemampuan dan pengetahuannya di masa lalu.
Kini ia mampu menghasilkan banyak koin mulai dari umurnya yang masih muda. Ia mengumpulkan banyak koin untuk dapat bertahan dalam perjalanannya membalas dendam.
92. CELL

Author: | KANG Hyung-Gyu |
Artist: | KANG Hyung-Gyu |
Rilis: | 2020 |
Siapa sangka Wi Sangwoo yang memiliki hidup yang serba ada berbalik arah sehingga membuat hidupnya mencapai titik terendah yang bahkan tak mampu ia jalani.
Dengan sebuah insiden misterius yang terjadi, kini ia mendapatkan sebuah kemampuan dimana ia bisa membaca, mendengarkan, hingga melihat sesuatu dari seseorang di sekitar yang tak bisa dijelaskan dalam nalar.
Sekarang ia mencoba menaiki tangga sosial dan bergaul dengan anak-anak kaya sambil meminta bantuan dari penguasa yang ia kenal melalui teman-temannya.
93. Doom Breaker

Author: | Blue Deep |
Artist: | Blue Deep |
Rilis: | 2021 |
Menjadi manusia terakhir yang melawan banyak kejahatan di dunia tak membuat Zephyr takut. Justru ia tetap berjuang untuk membasmi kejahatan yang ada.
Sayangnya takdir berkata lain, hidupnya berakhir dalam usahanya tersebut. Diberikan kesempatan kedua lagi oleh para Dewa, membuat Zephyr berpikir untuk mengubah takdirnya.
Walau dulu ia dibekali oleh kekuatan, kini ia kembali ke masa lalu hanya sebagai manusia biasa.
Dari sanalah ia berjuang mendapatkan kekuatannya kembali untuk menyelamatkan orang-orang terdekatnya, sambil mencegah masa lalu kelam terulang kembali.
94. Book Eater

Author: | MKR |
Artist: | Crew, JINROU |
Rilis: | 2021 |
Banyak belajar tapi tak bisa mempraktekan apa yang dipelajari? Yup, itu adalah situasi yang terjadi dalam manhwa terbaik berjudul Book Eater satu ini.
Theodore Miller memiliki ilmu tentang sihir, sayangnya ia tak bisa menggunakannya.
Suatu ketika ia menemukan sebuah makhluk sihir berjuluk Gluttony. Ia berdiam diri di tubuh Miller.
Semakin banyak teks dan artefak yang Gluttony makan, maka semakin meningkat kekuatan Miller, sehingga menuntunnya menjadi bintang di dalam akademi.
Tentu semakin kuat seseorang, semakin besar ancaman yang ada. Disinilah Theo Miller mencoba berusaha meredam kerakusan Gluttony sambil juga berusaha menjadi penyihir sejati.
95. To Not Die

Author: | Parae |
Artist: | LIM Jin-guk |
Rilis: | 2021 |
Dajun sering diganggu oleh orang sekitarnya di sekolah, sehingga ia memutuskan untuk mengakhiri hidup.
Tapi tak ia lakukan setelah menyadari bahwa mengakhiri hidup bukan jalan terbaik untuk menyelesaikan masalah.
Kini ia berjuang menjadi lebih kuat untuk bisa membalas dendam sambil mencoba menargetkan sasaran ke organisasi yang lebih besar lagi untuk membalaskan dendamnya itu.
Kesimpulan
Nah itu tadi beberapa rekomendasi manhwa terbaik yang memiliki alur cerita seru, yang pastinya bikin kamu gak cepat bosan.
Perlu kamu tahu kalau beberapa manhwa ada yang diadaptasi dari novel, jika suatu hari kamu ingin mengetahui cerita kelanjutannya namun di manhwanya belum tersedia, maka kamu bisa baca novelnya yang sudah tamat.
Selamat membaca!