Terkadang kesulitan menyeimbangkan hidup antara kuliah sambil kerja membuat kebanyakan orang yang menjalani hal itu harus rela melepaskan salah satu diantara keduanya.
Entah itu memilih untuk bekerja dan meninggalkan kuliahnya, atau sebaliknya.
Terlebih banyak kendala yang akan dihadapi saat menjalani kuliah sambil kerja.
Namun apakah berarti kita tidak bisa menjalani keduanya?
Pastinya bisa, hal yang termudah tentu dimulai dari bagaimana kita memanfaatkan waktu yang kita punya.
Nah untukmu yang sedang atau ingin menjalani kuliah sambil kerja, berikut Wokeeh berikan cara memaksimalkan pembagian waktunya.
Agar kehidupanmu bisa berjalan dengan seimbang sehingga waktu yang kamu punya bisa dimanfaatkan semua.
1. Jangan buang-buang waktumu, manfaatkanlah semua waktu yang kamu punya sekarang juga

Apakah kamu kekurangan waktu sehingga tidak bisa melakukan kegiatan lainnya selain kegiatan utama yang kamu lakukan setiap hari?
Seperti misalnya kuliah mungkin?
Sebenarnya 24 jam itu adalah waktu yang sangat panjang, dan tentunya bisa sekali kamu manfaatkan dengan baik.
Coba kamu pikirkan lagi setiap waktu-waktu dihidupmu selama 1 hari, sudah kamu gunakan untuk apa saja?
Jika kamu kuliah, mungkin setelah jam 5 sore kamu sudah bisa bebas dari jam kuliah, itupun jika tidak ada kuliah malam.
Pastinya pun jadwal kuliahmu tidak sepenuhnya padat antara jam 7 pagi sampai jam 5 sore.
Jika kuliahmu hanya sampai jam 12 siang, kamu bisa manfaatkan separuh harimu untuk bekerja.
Intinya kamu hanya tidak boleh menunda-nunda segala pekerjaan. Dan jika bisa, kerjakan hari itu juga.
Termasuk tugas-tugas kuliahmu agar tidak menumpuk dan menggangu pekerjaan.
2. Kuliah sambil kerja menurutmu terlalu berat? Ah tidak juga, jangan mengeluh dan jalani saja

Bentroknya antara tugas kuliah dan tugas pekerjaan menjadi salah satu alasan kenapa kuliah sambil kerja dirasa memberatkan.
Sama seperti poin sebelumnya, kuncinya ada pada pemanfaatan waktumu dalam sehari, sudah kamu buat apa saja waktumu itu?
Jangan dulu mengeluh dan menilai hidupmu terlalu berat, cobalah bayangkan dirimu 4 tahun yang akan datang.
Jika kamu berusia 18-20 tahun dan kamu bekerja sambil kuliah, maka saat usiamu 22-24 tahun kamu sudah mendapatkan gelar dan juga sudah mendapatkan pekerjaan.
Tidak perlu melamar-melamar pekerjaan lagi, dan kamu pun bebas untuk meningkatkan karirmu ke jenjang yang lebih baik.
3. Buatlah daftar keseharianmu dari yang terpenting sampai yang biasa saja, agar kamu tahu harus mengerjakan apa selanjutnya

Ketika kamu tidak memiliki daftar tugas-tugas untuk keseharianmu, maka kamu bisa saja kebingungan setelah tugas 1 dan tugas 2 selesai dikerjakan.
Kamu mungkin saja tidak tahu atau bingung harus mengerjakan apa lagi setelah tugasmu sebelumnya selesai dikerjakan.
Ini adalah hal yang biasa terjadi oleh banyak orang.
Cara termudah yang bisa kamu lakukan adalah, membuat daftar tugas-tugas keseharian mulai dari yang terpenting sampai yang biasa saja.
Urutkan tugas yang paling penting diposisi atas dan tugas yang biasa saja diposisi bawah.
Lalu setiap kamu ingin mengerjakan sesuatu, lihatlah daftar tugas keseharian yang perlu kamu kerjakan.
Cara ini bisa meminimalisir waktumu yang terkadang terbuang sia-sia dan bisa dimanfaatkan untukmu bekerja.
4. Pengalaman yang kamu dapatkan di pekerjaan bisa kamu aplikasikan ke dalam perkuliahan

Dunia pekerjaan dengan dunia perkuliahan tentu ada persamaan.
Persamaannya seperti membuat sebuah tim, di pekerjaan pasti ada tim dibagian tertentu, dan di perkuliahan tentu ada tim untuk kerja kelompok. Dan persamaan lainnya.
Dan kamu pun bisa menerapkan ilmu yang sudah kamu dapat di dalam dunia pekerjaan untuk diaplikasikan ke dunia perkuliahan.
Selagi kamu berada di dalam dunia pekerjaan sambil menjalani perkulihan, maka alangkah baiknya kamu manfaatkan situasi tersebut.
Pengalaman yang didapatkan di dunia kerja bisa memudahkanmu dalam proses perkuliahan.
Dan bisa membuatmu terlihat keren dibandingkan teman-teman seperkuliahanmu yang tidak memiliki ilmu dalam bekerja seperti yang kamu punya.
Ketika temanmu masih berbicara teori, kamu sudah berbicara praktek dan merasakannya langsung di dunia kerja yang kamu jalani.
5. Cobalah lebih selektif dalam memilih acara yang ingin kamu datangi

Bersantai boleh saja, tapi lakukan jika memang ada manfaatnya.
Terlebih jika kamu sedang kuliah sambil kerja pastinya harus lebih selektif lagi dalam memilih acara yang ingin kamu datangi.
Tanpa harus menghilangkan kesenangan masa muda, kamu bisa kok hang out bersama teman tanpa menggangu pekerjaanmu.
Kuncinya adalah kamu perlu selektif dalam memilih berbagai acara.
Jika ada manfaatnya untuk perkembanganmu maka kamu bisa datangi acara itu.
Namun jika tidak? Ya untuk apa didatangi.
Bukankah itu membuat waktumu terbuang sia-sia, yang seharusnya hal itu bisa kamu maksimalkan sepenuhnya?
Walau kamu bekerja, kamu tetap harus mendapatkan kesenangan di masa muda, cuma mungkin caranya agak berbeda.
6. Kamu bisa meminta atasan kerjamu agar mendapatkan waktu kerja yang lebih ringan, berikan alasan bahwa itu untuk kuliah

Satu hal yang pasti jika kamu ingin mendapatkan keringanan dalam urusan waktu kerja adalah dengan seringnya berkomunikasi dengan atasan.
Jalinlah komunikasi setidaknya 2 bulan dengan baik, maka apapun yang kamu minta asalkan itu yang terbaik pastinya akan disetujui oleh atasan.
Jangan terburu-buru, kamu akan dinilai buruk ketika kamu baru berkomunikasi dengan atasan lalu meminta keringanan waktu kerja.
Bisa-bisa kamu dikeluarkan dari pekerjaan.
Alangkah baiknya menjalin komunikasi dengan baik sampai atasanmu merasa senang berkomunikasi denganmu, lalu mintalah keringanan waktu kerja kepadanya.
Nah, itu tadi beberapa tips kuliah sambil kerja yang bisa kamu terapkan agar kehidupanmu bisa lebih seimbang.
Jadi seorang mahasiswa sambil menjadi seorang pekerja pastinya menjadi tantangan tersendiri untukmu yang melakukannya.
Bagaimanapun juga kamu tak boleh menyerah, mengeluh atau bahkan berputus asa.
Ingatlah kesuksesan tidak akan didapat jika tidak ada kerja keras, sekeras apapun hidupmu saat ini ingatlah bahwa 3 atau 5 tahun lagi hidupmu akan jadi lebih baik.
Semoga sukses ya teman-teman!